Kupang, Vox NTT-Selangkangan bek belakang Australia turut menyaksikan gol perdana Lionel Messi lewat tendangan kaki kiri pada menit ke_35 untuk mengantar Timnas Argentina ke perempat final.
Pertandingan Argentina kontra Australia digelar di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar, Minggu (4/12/2022) dini pukul 03.00 Wita.
Lionel Messi harus membungkam Timnas Australia pada menit ke-35 sebagai keunggulan sementara.
Messi berhasil memanfaatkan kerja sama dengan dua pemain Argentina lainnya, yakni Alexis Mac Allister dan Nicolas Otamendi, di lini pertahanan Australia.
Setelah menerima umpan dari Otamendi, Messi menyudahi skema serangan tersebut dengan tendangan kaki kiri melengkung dari dalam kotak penalti. Bola menyusur di bawah selangkangan bek Australia yang turut menyaksikan sundulan sang megabintang.
Bola, yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang Australia, tidak mampu dijangkau oleh Mathew Ryan.
Sementara gol kedua lewat duet kiper Australia M.Ryan dengan J. Alvares di menit 57′ untuk mengubah kedudukan menjadi 2:0.
Sementara serangan demi serangan gol Timnas Australia tercipta lewat gol bunuh diri E. Fernandez pada menit 77.
Dilansir dari Kompascom, ini adalah gol perdana Messi di fase gugur Piala Dunia. Sebelumnya, delapan gol Messi di Piala Dunia tercipta di penyisihan grup.
Messi kini telah mengoleksi sembilan gol bersama Argentina di Piala Dunia. Dia telah melewati Diego Maradona (8 gol) dan mendekati Gabriel Batistuta (10 gol).
Catatan Messi ini makin sempurna karena tercipta pada laga ke-1.000 sang pemain bersama negara dan klub di level senior.
Timnas Argentina kemudian menggandakan keunggulan melalui sepakan Julian Alvarez pada menit ke-57.
Adapun satu gol balasan dari Australia tercipta akibat bunuh diri Enzo Fernandez pada menit ke-77.
Dengan kemenangan ini, Argentina melaju ke perempat final Piala Dunia 2022 untuk menghadapi Belanda, yang lolos setelah menang 3-1 atas Amerika Serikat. [VoN]