Kota Kupang, Vox NTT-Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Gibran, Nusron Wahid mengklaim jika Presiden Joko Widodo akan memberikan dukungan untuk pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024 mendatang.
Bahkan, Nusron memastikan jika dukungan orang nomor 1 di Indonesia itu mutlak untuk pasangan nomor 02.
“Ya pastilah. Pak Jokowi pasti mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran,” tegas Nusron Wahid di Millenium Ballroom Kupang, Kamis (7/12/2023).
Prabowo dan Gibran, menurut Nusron, merupakan pasangan calon yang mengusung semangat keberlanjutan dan perjuangan dari Presiden Joko Widodo.
“Karena hanya pasangan ini yang mengusung keberlanjutan program Pak Jokowi. Coba cek paket lain. Tidak ada yang mengatakan mendukung program Jokowi,” katanya.
Ia berharap masyarakat NTT menjatuhkan pilihan untuk Prabowo-Gibran, demi melanjutkan perjuangan dan program dari pemerintahan Jokowi
“Karena sudah terbukti. Selama Pak Jokowi memimpin, semua daerah di perhatikan. Apalagi NTT. Maka mari wujudkan itu dengan memilih Prabowo-Gibran,” tukas Nusron.
Di NTT, Nusron menyebut memiliki target untuk kembalikan mayoritas basis pendukung Jokowi di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
“Kami asumsikan pendukung Prabowo tetap, dan insyaallah pendukung Jokowi akan mendukung Prabowo. Pokoknya menang mutlak di NTT. Karena NTT mencintai Jokowi, dan Jokowi mencintai NTT,” ujarnya.
Bahkan, Nusron menyebut akan ada reuni pendukung Jokowi di Provinsi Nusa Tenggara Timur, di mana mereka semua akan berkumpul dan memilih Prabowo-Gibran.
“Kami yakin di NTT akan terjadi reuni pendukung Jokowi. Reuninya itu nanti di Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing di 14 Februari nanti,” kata dia.
Diketahui, sebanyak 2000-an relawan, pengurus partai koalisi dam tim kemenangan Prabowo Gibran melakukan konsolidasi kemenangan di Kota Kupang, Kamis 06/12.
Sejumlah pengurus partai politik, barisan pendukung Jokowi seperti Bara JP juga hadir.
Penulis: Ronis Natom