Ruteng, Vox NTT- Edelbertus H. R. Ganggut atau yang akrab disapa Eber Ganggut mendatangi rumah Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Manggarai untuk melakukan pendaftaran sebagai bakal calon bupati, Kamis (25/04/2024).
Kehadiran Eber Ganggut yang didampingi keluarga besarnya itu disambut hangat oleh para panitia penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati Manggarai.
Seperti biasa, setiap peserta menyerahkan dokumen persyaratan. Hal yang sama dilakukan anggota DPRD Manggarai itu, menyerahkan sejumlah dokumen persyaratan kepada panitia penjaringan bakal calon untuk diteliti dan dijadikan bahan pertimbangan.
Setelahnya, ia diberi kesempatan untuk menyampaikan secuil sambutan singkat oleh para panitia yang diketuai oleh Yosef Hasmi, anggota dewan terpilih dapil Manggarai empat.
Dalam sambutannya, Eber menyampaikan curhatan perjalanan setahun terakhir menyusuri desa demi desa, kampung demi kampung yang ada di wilayah Kabupaten Manggarai.
“Selama satu tahun terakhir, saya pergi menakar niat saya untuk calon bupati di akar rumput. Menakarnya dari satu desa ke desa yang lain, dari satu kecamatan ke kecamatan yang lain,” ungkap Eber.
“Tentu pada titik tertentu saya merefleksi diri apakah niat dan keinginan itu mendapat respon yang baik, mendapat respon positif dari masyarakat. Ternyata niat saya untuk maju bakal calon bupati mendapat respon yang baik dari rakyat, setelah saya jalani keliling di beberapa tempat selama ini,” lanjut Eber.
Ia menjelaskan, keinginan dan niat untuk maju jadi bakal calon bupati tidak datang begitu saja melainkan lahir dari sebuah proses panjang yang melibatkan rakyat Manggarai.
Seperti perjalanan selama 18 tahun berada dan berjuang bersama PAN Manggarai untuk mewujudkan segala visi dan misi partai tersebut serta program yang berdampak pada keseluruhan pembangunan yang ada di wilayah Manggarai.
Pengalaman dalam perjalanan pengabdian itu menurut Eber mengantar dirinya untuk maju dalam Pilkada Manggarai tahun 2024 dengan harapan agar PAN bersedia mengantarnya menuju ke sana.
“Saya sangat berharap agar PAN menjadi fundasi saya pada Pilkada Manggarai tahun 2024,” harap Eber.
Eber juga menjelaskan, selama perjalanan setahun belakangan, ia mencoba merekam keinginan dan harapan rakyat Manggarai, diantara lorong-lorong, diantara dusun, desa, dan kecamatan agar bisa mengambil sebuah kesimpulan tentang apa yang menjadi sebuah harapan mereka.
Sehingga pada titik tertentu lanjut Eber, dari sekian banyak perjalanan itu ia menyimpulkan bahwa ternyata sekian banyak rakyat Manggarai, hanya satu yang mereka inginkan, yaitu sebuah kesejahteraan dan kemakmuran.
“Sehingga dengan demikian narasi kesejahteraan dan kemakmuran itu coba saya elaborasikan dengan sebuah konsep visi misi, yang sudah katakan dimana-mana sebagai Manggarai SMART,” tuturnya.
“Manggarai SMART ini lebih kepada kepentingan rakyat, yang kemudian saya coba elaborasikan pada sebuah kalimat apa yang dimaksud dengan Manggarai SMART itu sejahtera, makmur, adil, responsif dan terlayani,” jelasnya.
Terpisah, ketua panitia penerimaan bakal calon bupati dan wakil bupati Manggarai, Yosef Hasmi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Eber Ganggut yang telah menyampaikan sejumlah niat dan menaruh harap pada keluarga PAN Manggarai.
Tidak hanya kepada Eber, ia juga menyampaikan ucapan yang sama kepada seluruh keluarga besar yang telah hadir di rumah PAN Manggarai mengantar pendaftaran Eber Ganggut menjadi bakal calon bupati.
Politisi asal Kecamatan Cibal Barat itu menjelaskan, data-data yang diberikan kepada semua bakal calon sebagai standar administrasi untuk mendaftar di PAN yang kemudian data-data tersebut nantinya akan diteliti oleh tim untuk dilakukan survei
“Semua data-data baik lisan maupun tertulis yang diperoleh melalui survei itu akan diberikan kepada ketua DPW dan DPP, terkait nanti siapa yang diusulkan dari DPP itu keputusan PAN yang tentunya berdasarkan hasil survei,” kata Yos Hasmi anggota DPRD terpilih dari dapil IV periode 2024-2029.
Diketahui, pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati DPD Pan Manggarai dibuka sejak Senin 15 April hingga 30 April 2024.
Pendaftaran itu berlangsung di sekertariat PAN yang beralamat di jalan Golo Ara Kelurahan Pau Kecamatan Langke Rembong.
Penulis: Igen Padur