Kupang, Vox NTT – Forum Pemuda NTT telah menyalurkan sebanyak empat kali bantuan bagi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur.
Ketua Umum Forum Pemuda NTT, Yohanes H Ndale mengatakan, Forum Pemuda NTT sudah empat kali salurkan bantuan.
“Tim pertama pakai feri hari Minggu. Tim kedua pake pesawat. Hari Senin packing barang di posko. Hari ini tim akan distribusikan tandom air ke lokasi bencana,” kata Yohanes, Kamis, 14 November 2024 siang.
Selain tandon air, bantuan lainnya yakni gula satu ton, beras tiga ton, dan lain-lain untuk korban berdampak erupsi.
Yohanes mengatakan, saat ini situasi di Larantuka masih aman karena arah erupsi ke barat.
“Hari ini kini kirim 12 tandon air dengan ukuran 1200 liter. Prinsipnya kita turun langsung ini hasil sumbangsih Forum Pemuda NTT dari semua daerah,” ujarnya.
Sekjen Forum Pemuda NTT, Talla mengaku hingga kini pihaknya masih butun tenda, tikar, dan kaus kaki.
Pengungsi mandiri, kata dia, membuat tenda ala kadarnya.
“Kalau bantuan ke sana diutamakan tenda selimut dan kaus kaki,” ujarnya.
Dikatakan Talla, selama ini fokus sebagian orang ke bencana.
Sebab itu dia berjanji akan mengadakan trauma healing bagi anak-anak.
“Kesulitannya daerah pengungsian itu terlalu banyak tempat. Kalau bisa pemerintah bisa fokuskan mereka ke satu tempat,” ujarnya.
Talla merinci, bantuan yang disalurkan Forum Pemuda NTT yakni beras, minyak goreng, susu, pampers, topi, kaus kaki, dan sabun.
“Sampai saat ini kita masih buka donasi,” katanya.
Pada kesempatan yang sama, Bendahara Forum Pemuda NTT, Rya mengatakan pihaknya menyalurkan bantuan langsung ke para korban bencana.
“Kami bukan saja membawa bantuan tapi kami menyentuh langsung. Saya merasakan suasana prihatin. Kami terus bergerak untuk mengumpulkan donasi untuk membantu mereka,” katanya.