Jakarta, Vox NTT – Melki Laka Lena dan Johni Asadoma (Melki-Johni) dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara pada Kamis, 20 Februari 2025.
Keluarga besar Padma Indonesia mengucapkan selamat atas pelantikan tersebut dan berharap program konkret dalam seratus hari pertama kepemimpinan mereka dapat memberi dampak positif, khususnya bagi calon Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal NTT.
Ketua Dewan Pembina Padma Indonesia, Gabriel Goa, mengusulkan beberapa program yang diharapkan dapat terlaksana selama masa kepemimpinan Melki-Johni, yaitu pemberantasan perdagangan manusia (human trafficking) dan penyediaan paspor resmi untuk calon PMI.
Gabriel mengusulkan agar Melki-Johni bekerja sama dengan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk melindungi warga NTT dari jaringan perdagangan manusia.
Salah satu langkah konkret yang diusulkan adalah melalui Program 100 Hari yang bertujuan memberikan 500 paspor resmi kepada calon PMI asal NTT yang telah menyelesaikan pelatihan kerja dan memperoleh sertifikat kompetensi.
Dengan paspor resmi, calon PMI dapat berangkat secara legal, menghindari jalur ilegal, dan terhindar dari sindikat perdagangan manusia.
Selain itu, Padma Indonesia juga mengusulkan pembukaan rekening untuk 500 PMI asal NTT bekerja sama dengan Bank NTT.
Menurut Gabriel, rekening ini akan digunakan untuk menampung remitansi dan tabungan yang dapat dimanfaatkan untuk investasi jangka panjang setelah kembali ke tanah air, seperti usaha di bidang kuliner, pariwisata, salon, bengkel, pertanian, peternakan, atau perikanan.
Program lainnya adalah peningkatan keterampilan dan perlindungan hukum. 500 PMI asal NTT akan dibekali keterampilan bahasa asing, pengetahuan tentang hukum dan budaya negara tujuan, serta perlindungan hukum dan hak asasi manusia (HAM).
“Mereka juga akan dilatih menjadi Duta Pariwisata NTT dan Misionaris Awam di negara tujuan,” kata Gabriel.
Kolaborasi dengan misionaris asal NTT yang tersebar di berbagai negara diharapkan dapat memperluas jaringan dan mendukung kontribusi mereka di luar negeri.
Dengan langkah-langkah ini, Padma Indonesia yakin bahwa bersama Melki-Johni, PMI asal NTT akan menjadi lebih unggul, legal, dan berperan sebagai duta pariwisata Nusa Tenggara Timur.
Program-program ini diharapkan mendukung kemajuan NTT dan kesejahteraan PMI, serta meningkatkan citra NTT di kancah internasional. [VoN]