Labuan Bajo, Vox NTT – Persamba Manggarai Barat akan bertemu Persarai Sabu Raijua pada laga terakhir penyisihan grup A turnamen El Tari Memorial Cup (ETMC) di Kota Kupang, NTT.
Pertandingan yang akan digelar pada Kamis, 13 Maret 2025 itu merupakan laga hidup mati antar-kedua tim untuk terus melaju ke babak 16 besar.
Saat ini, klasemen grup A diduduki oleh Kristal FC dengan 4 poin, kemudian disusul oleh Persarai Sabu Raijua dengan 3 Poin, dan urutan ketiga ada Persamba Manggarai Barat dengan 2 poin dan terakhir ada Persematim Manggarai Timur dengan 1 Poin.
Pelatih Persamba Manggarai Barat Patrik Domal mengatakan, Persamba akan menurunkan komposisi terbaik di laga terakhir penyisihan grup A.
“Kita akan lawan Persarai Sabu Raijua tentu kita harus all out untuk pertandingan ini. Apalagi ini pertandingan mati hidup untuk Persamba pun Sabu Raijua,” ujar Patrik kepada VoxNtt.com, Selasa, 11 Maret 2025
Ia mengatakan, saat ini sedang fokus latihan jelang laga tersebut. Apalagi Persarai Sabu Raijua telah mengantongi satu kemenangan melawan Persematim Manggarai Timur dan satu kali kalah melawan Kristal FC.
“Meskipun kita belum pernah kalah, dua kali hasil seri, kita tetap fokus lawan Persarai Sabu Raijua. Kita tidak pernah anggap remeh lawan karena itu kita kerja keras terus,” ujarnya
Patrik menjelaskan, dirinya terus memberi motivasi kepada para pemain agar terus percaya diri saat di lapangan apalagi jelang laga mati hidup.
“Motivasi dan latihan terus kita lakukan, dan saya yakin anak-anak akan kerja keras untuk pertandingan ini agar bisa menang,” tutup dia.
Ketua Askab PSSI Manggarai Barat, Marianus Yono Jehanu berharap Persamba akan menang dengan skor telak.
“Harapan besarnya kita bisa menang 3:0 lawan Sabu Raijua. Kita harus menang kalau mau lolos ke 16 besar,” kata Yono kepada VoxNtt.com.
Dia menyakini pelatih Persamba Manggarai Barat Patrik Domal punya strategi jitu untuk melawan Sabu Raijua.
“Saya yakin coach Patrik ada taktik jitu saat lawan Sabu Raijua Kamis besok jam 9 malam,” ujarnya.
Ia berharap di laga lain penyisihan grup A, Persematim Manggarai Timur bisa merebut kemenangan melawan Kristal FC, sehingga Persamba Manggarai Barat bisa memimpin klasemen grup A jika menang melawan Persarai Sabu Raijua.
Penulis: Sello Jome