Atambua, Vox NTT-Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golongan Karya (Golkar), Akbar Tandjung mengapresiasi hasil pembangunan yang telah dilakukan Presiden Joko Widodo melalui program Nawacita.
Apresiasi tersebut disampaikan Akbar Tandjung saat meninjau PLBN Motain di Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur dan Bendungan Rotiklot di desa Fatuketi, kecamatan Kakulukmesak kabupaten Belu, Rabu (27/02/2019).
Saat mengunjungi Motaain, mantan ketua DPR RI periode 1999-2004 ini banyak berdiskusi tentang pelayanan di PLBN Motaain.
Usai berdiskusi dengan pegawai Imigrasi dan Bea Cukai di sana, Akbar Tandjung menyempatkan diri mengunjungi PLBN Batugede.
“Saya tadi bertemu dengan petugas-petugas PLBN Motaain dan juga di Batugede. Saya banyak berdiskusi dengan mereka. Dari situ saya simpulkan, Indonesia ini negara yang luas dan saat ini daerah perbatasan sudah mengalami kemajuan luar biasa,” ujar Akbar.
Diakuinya, dalam kurun waktu 10 tahun terakhir telah terjadi banyak perubahan kemajuan dalam bidang infrastruktur.
Politisi Senior Partai Golkar ini juga kagum dengan megahnya bendungan Rotiklot yang pembangunannya menelan anggaran 400 miliar lebih.
Diakuinya, bendungan merupakan bagian dari infrastruktur yang manfaatnya sangat besar bagi kehidupan masyarakat.
“Ini bendungan bagus sekali. Tadinya dengar nama, saya pikir nama sejenis roti. Ternyata sebuah bendungan yang megah sekali. Saya menyaksikan ada perubahan-perubahan di NTT terutama dari segi infrastruktur” aku Akbar.
Dikisahkan Akbar, saat dirinya berkunjung ke beberapa titik, masyarakat selalu mengacungkan angka satu.
“Saya tanya, satu itu apa? mereka jawab Jokowi satu periode lagi,” tutur Akbar disambut tawa awak media dan pengurus partai Golkar yang mendampinginya.
Partai Golkar, lanjut Akbar merupakan salah satu partai pendukung Jokowi sehingga dengan melihat hasil kerja yang ada di perbatasan, pihaknya akan terus fokus mengkonsolidasikan kekuatan partai untuk meraih suara maksimal di daerah perbatasan Belu, Malaka dan TTU.
Disaksikan VoxNtt.com, Akbar Tandjung didampingi Ketua DPD I Golkar NTT, Melki Laka Lena, Anggota DPR Propinsi NTT dari Dapil VII, Gabriel Manek serta pengurus Golkar dari kabupaten TTU ,Belu dan Malaka.
Penulis: Marcel Manek
Editor: Boni J