Borong, Vox NTT-Anggota DPRD Manggarai Timur Vinsensius Reamur meminta masyarakat agar mendokumentasikan dan mem-viral-kan mobil dinas yang beraktivitas di luar jam kantor untuk kebutuhan pribadi.
“Jangan lupa setiap menjumpai kendaraan plat merah yang berkeliaran di luar jam kantor untuk urusan pribadi atau kekuarga buat video disertai lokasi dan viralkan,” ujar Ketua DPD I Golkar Manggarai Timur itu, Minggu (14/03/2021).
Menurutnya, mobil plat merah itu seharusnya digunakan sesuai peruntukannya dan tidak boleh digunakan untuk urusan pribadi.
Jika penggunaan tidak sesuai petunjuk, maka risikonya akan menjadi sorotan masyarakat luas.
“Butuh kesadaran dan ketegasan dalam melakukan penertiban. Jangan pernah ragu untuk menertibkan jika melanggar. Pol PP wajib turun tangan untuk menetibkan, jangan diam saja ambil sikap tegas. Cukup sudah mobil plat merah berkeliaran di luar jam kantor. Ini pejabat yang gunakan itu mobil plat merah tahu aturan tetapi terkesan pura-pura tidak tahu,” tegas Anggota DPRD Matim dua periode itu.
Terhadap penggunaan mobil dinas yang tidak sesuai aturan, Vinsen menyarankan agar ke depan Pemda Matim menyediakan mobil plat hitam untuk organisasi perangkat daerah (OPD).
“Caranya akan saya jelaskan kemudian,” katanya.
Sebagai informasi, penggunaan mobil dinas untuk urusan pribadi ramai diperbincangkan di sebuah grup WhatsApp Forum Manggarai Timur sejak, Sabtu (13/03/2021) malam.
Diskursus tersebut mencuat setelah salah satu media online lokal posntt.com menurunkan berita tentang penggunakan mobil dinas oleh oknum di Dinkes Manggarai Timur untuk pergi ke kebun.
Penulis: Ronis Natom
Editor: Ardy Abba