Kefamenanu, Vox NTT- Kepolisian Resort Timor Tengah Utara (TTU) secara resmi menahan tersangka kasus dugaan korupsi Dana Desa Fatutasu, Kecamatan Miomafo Barat Bernadus Sasi, Senin (25/07/2022).
Penahanan terhadap Bernadus yang beberapa waktu lalu dinyatakan kalah saat mengggugat praperadilan Polres TTU itu dijadwalkan selama 20 hari ke depan.
“Sudah resmi kita tahan tadi,” tutur Kasat Fernando saat dihubungi VoxNtt.com melalui telepon Senin siang.
Kasat Fernando mengaku saat ini pihaknya masih fokus untuk memenuhi kelengkapan administrasi. Untuk selanjutnya dalam pekan ini ditargetkan dilakukan pelimpahan tahap 1 ke kejaksaan.
Saat disinggung terkait pelacakan aset milik tersangka Bernadus, Kasat Fernando mengaku saat ini beberapa aset sudah terdeksi oleh pihaknya untuk selanjutnya akan dilakukan penyitaan.
“Berkas dalam pekan ini kita sudah bisa tahap 1 ke kejaksaan,” tandas Kasat Fernando.
Untuk diketahui, saat ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi Dana Desa Fatutasu beberapa waktu lalu, Bernadus tidak ditahan oleh pihak kepolisian karena diketahui mengalami penyakit jantung.
Tersangka Bernadus kemudian mengajukan gugatan praperadilan terhadap polres TTU ke PN Kefamenanu.
Namun permohonan dari tersangka Bernadus ditolak oleh majelis hakim PN Kefamenanu sehingga proses penyidikan dalam kasus yang diduga merugikan negara hingga Rp700 juta itu terus berlanjut.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba