Borong, VoxNtt.com- Diduga Oknum PNS atas nama Fransiskus Sales Rakat pada salah satu dinas di Propinsi NTT, melakukan penipuan dengan modus meminta uang kepada warga dan dijanjikan akan menjadi pegawai salah satu dinas dan menjadi guru.
Emelia Alfianita salah satu warga dari desa Liang Deruk kecamatan Lamba Leda Manggarai Timur, kepada media ini melalui sambungan telepon Sabtu (17/12/2016) mengaku dirinya ditipu oleh Fransiskus Sales Rakat salah satu PNS di dinas Propinsi NTT.
Dia mengatakan oknum PNS mendatangi rumahnya di kampung sekitar bulan Agustus 2016. FSR menyampaikan dirinya bisa mengurus dirinya menjadi guru THL propinsi asalkan menyerahkan sejumlah uang.
“Uang yang diberikan sejak pertama Rp1.250.000 dan kalau dijumlahkan sampai sekarang sekitar 7 juta” ungkap Emelia.
Uang tersebut sesuai pengakuan FSR untuk pembiayaan pembuatan buku tabungan CPNS dan kartu kepegawaian, uang untuk booking pesawat, uang untuk biaya panitia dana alasan lainya.
Namun hingga bulan Desember belum ada tanda-tanda akan dipangil dan FSR tidak bisa dihubungi lagi.
“Saya hanya berharap agar FSR segera mengembalikan uang, karena uang tersebut sangat dibutuhkan untuk menafkai anak dan kelurga” Kata Emelia.
Dia juga mencurigai bukan hanya dirinya kena tipu, tetapi banyak orang dan dari informasi sekitar lima orang lagi yang FSR tipu di kecamatan Lamba Leda dengan modus yang sama.
Beberapa modus yang yang diungkap Emelia seperti meminta uang untuk bisa diurus menjadi PNS, tenaga kontrak propinsi, guru dan pelaku umumnya masih memiliki hubungan kelurga. (TN/VoN)
Foto Feature: Illustrasi