Bajawa, VoxNtt.com- Mantan Kepala Rutan Bajawa Achmat Muchlisin saat serah terimah jabatan di Aula Rutan Bajawa belum lama ini mengatakan hingga saat ini masih kekurangan petugas untuk mengawasi warga binaan.
Dia mengatakan warga binaan mencapai 100 orang. Sementara petugas hanya 27 orang. Idealnya satu petugas perbandingan mengawasi 10 warga binaan.
Menurutnya, minimnya petugas saat ini membuat para petuga harus lebih ekstra dalam mengawasi warga binaan yang ada.
Terlebih jumlah penguni rutan saat ini sudah over kapasitas.
“Untuk pengawasan lebih di perketat kerena jumlah warga binaan sudah melebihi,” katanya.
Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, pihaknya juga mengoptimalkan para pegawai yang ada untuk mengawasi para tahanan.
“Pegawai juga kita libatkan dalam setiap regu sebanyak 2-3 orang. Meski idealnya setiap regu 5 orang,” katanya.
Pihaknya berharap setiap tahun ada penerimaan pegawai kemenkumham yang ditugaskan di rutan Bajawa.
Karena warga binaan yang mengisi rutan Bajawa akan terus bertambah.
“Harapan kita ke depan untuk menambah petugas di rutan Bajawa. Kita hanya 27 orang petugas sedangkan warga binaan mencapai 100 orang,” katanya. ***(Arton/VoN).