Bajawa, VoxNtt.com- Kasat Reskrim Polres Ngada, Iptu Ridwan kepada VoxNtt.com di ruang kerjanya, Senin (6/3/20170 mengaku tidak ada tanda-tanda kekerasan dalam jazad Servas Wawo (58)
Menurut Iptu Ridwan, polisi menduga korban jatuh dari atas pohon Nangka di kebun miliknya. Sebab, hasil olah tempat kejadian perkara menunjukan tak ada tanda-tanda kekerasan dalam tubuh korban.
Dia mengatakan, istri korban tidak mau jazad suaminya dibawa dan diperiksa di rumah sakit. Mereka menyatakan telah menerima kematian korban sebagai musibah.
Sebagaimana dikabarkan sebelumnya, warga Desa Dizi Gheda, Kecamatan Golewa Barat-Ngada itu ditemukan tewas di kebun miliknya, tepatnya di bawah pohon Nangka pada Minggu, 5 Maret 2017 sekitar pukul 16.00 Wita.
Korban ditemukan oleh istrinya sendiri pada saat membawa makan di kebun miliknya di daerah Tokalopi.
Baca: Servas Wawo, Warga Dizi Gedha Ditemukan Tewas di Bawah Pohon Nangka
Warga setempat Dedy Nage, kepada VoxNtt.com, Sabtu (4/3/2017) malam melalui pesan Whats Apps mengatakan korban pada Sabtu pagi pergi ke kebunnya di Tokalopi.
Siang menjelang sore istrinya ke kebun hendak membawa makanan kepada korban.
Sampai di kebun, istrinya mendapatkan sang suami sudah tak bernyawa lagi.
Kejadian itu telah ditangani Polisi resor Ngada. Tempat kejadian perkara telah dipasang garis polisi. (Arkadius Togo/VoN)