Bajawa, VoxNtt.com- Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Watukapu, Kecamatan Bajawa utara Kabupaten Ngada mengadakan pemberkatan gedung baru kesehatan ibu dan anak atau ruangan persalinan, Selasa (7/3/2017).
Upacara perayaan ekaristi ini dipimpin oleh imam kapela paroki Inewea Kisaraghe, RD Fransiskus Erikoson Wanda.
Dalam khotbahnya, Pastor Erik Wanda mengatakan, gedung yang megah harus diimbangi dengan pelayanan para medis yang memuaskan bagi pasien.
Menurut imam yang baru saja ditahbiskan di Nangaroro dua bulan lalu itu, moment perayaan ekaristi berarti keluarga besar UPTD Puskesmas Watukapu mau menghadirkan Tuhan di tempat persalinan atau gedung KIA tersebut.
Pastor Erik menambahkan, sebagian tugas-tugas kenabian yang pernah Yesus lakukan di masa lalu, seperti menyembuhkan orang sakit, yang tuli mendengar, yang buta melihat dan yang lumpuh berjalan.
Saat ini rahmat mujizat kesembuhan bagi sesama telah ada di dalam diri dokter, bidan, perawat, dan pelaku medis lainnya.
“Saya mengharapkan agar talenta yang telah ada di dalam diri kita sebagai pelayan kesehatan, di tempat inilah, kita harus melayani pasien dengan semangat kasih dan tanpa batas,” kata Erik.
Sementara itu, Kepala UPTD puskesmas Watukapu Hironimus Badhu kepada Wartawan mengatakan, perayaan ekaristi tersebut dalam rangka pemberkatan gedung KIA.
Momen ini juga sekaligus misa temu pisah bersama delapan orang bidan status pegawai tidak tetap (PTT) yang selama ini mengabdi di puskesmas Watukapu.
Mereka akan berpindah tugas sebagai PNS di Sumba, Ende, dan Nagekeo.
“Kami ingin gedung yang baru harus di berkati, agar karya pelayanan kami selalu bersama Tuhan,” kata Nimus Badhu.
Hadir dalam pemberkatan gedung baru itu, Camat Bajawa Utara Yohanes Nday, Mentor Yohanes Donbosko Ponong, Ketua Badan Penyantun Puskesmas (BPP) watukapu Fransiskus Bhebu, para Kepala Desa dan para tenaga kesehatan sekecamatan Bajawa Utara. (Arkadius Togo/VoN)