Maumere, Vox NTT– Banjir selama tiga hari belakangan ini di Sikka menghambat alur kendaran lintas Flores. Pasalnya dua jembatan penyeberangan di Jalur Maumere-Larantuka dan Maumere Ende rusak parah pada Minggu (2/4/2017).
Kedua jembatan penyeberangan tersebut yakni Jembatan Wairbleler di Desa Hoder, Kecamatan Waigete dan Jembatan Roimeting di Lianunu, Kecamatan Nita.
Saat ini sedang dilakukan proyek pergantian atas kedua jembatan tersebut dengan biaya bersumber dari APBN tahun 2017.
Sebagai alternatif, kontraktor menyediakan jalur penyeberangan lain. Namun karena jalur alternatif tersebut dibuat dengan menimbun kali di bawahnya akan mudah hancur ketika banjir datang. Akibatnya, puluhan kendaraan terpaksa terhenti perjalanannya karena harus menunggu perbaikan.
Plt Kadis PU Sikka, Boy Satrio kepada VoxNtt.Com pada Minggu (2/4/2017) mengatakan telah melakukan koordinasi dan memantau langsung situasi di lapangan. Ia mengatakan penyeberangan di dua lokasi tersebut diperkirakan akan kembali normal pada Senin (3/4/2017).
“Kontraktor yang mengerjakan kedua jembatan tersebut sedang melakukan perbaikan terhadap jalur alternatif,” ujar Boy melalui telepon.
Lebih jauh Boy menerangkan perbaikan di Wairbleler akan diselesaikan malam ini juga. Sementara itu, di Roimeting untuk sementara hanya mungkin dilewati oleh kendaraan roda dua san roda empat. Khusus untuk kendaraan roda 6 dan seterusnya baru diizinkan menyeberang esok nanti.
“Mereka harus pasang beronjong dulu, tanah lalu gelagar makanya akan memakan cukup waktu,” terang Boy. (Are De Peskim/VoN).