Labuan Bajo,Vox NTT- Dewan Pimpinan Cabang Partai Hanuta Manggarai Barat (DPC Mabar) menargetkan menang pada pemilu legislatif 2019 mendatang, dengan perolehan mendapat kursi DPRD di setiap dapil di kabupaten itu.
Ketua DPC Hanura Mabar, Pius Daru, Senin (10/4/2017) mengemukakan, untuk mewujudkan target kemenangan pada pemilu legislatif itu, pihaknya telah menyusun kepengurusan partai tingkat kecamatan (PAC) dan tingkat desa (Ranting).
“Program partai kami bentuk pengurus dari Kabupaten hingga Desa, saat ini sudah hampir rampung,” katanya.
Dia mengatakan saat ini Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPC Hanura sedang membuka pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) hingga bulan Mei 2017 mendatang. Hingga saat ini sudah 8 orang yang sudah mendaftar Caleg DPR-RI, DPRD Provinsi NTT dan DPRD Mabar.
“Sebelum bakal Caleg itu ditetapkan menjadi Caleg terap terlebih dahulu dilakukan survei ekstabilitas.Bagi yang hasil surveinya bagus maka akan siap ikut Caleg 2019 mendatang,” jelas Pius Daru.
Bentuk Organisasi Sayap Partai
Untuk mendukung DPC Hanura Mabar agar menang dalam Pemilu 2019 mendatang, partai itu membentuk organisasi sayap bernama Laskar Muda Hanura (Lasmura).
Korda NTT Partai Hanura, Gusti Lesek kepada wartawan usai melantik Lasmura Mabar mengatakan, tujuan membentuk organisasi sayap ini ingin mengembangkan dan melibatkan kaum muda sebagai garda terdepan dalam pembangunan.
Melalui Lasmura ini, pemuda terlibat aktif dalam kehidupan berdemokrasi sehingga menjadi militan dan bertanggung jawab, khususnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Selain itu laskar muda mampu hidup secara organisasi melalui forum diskusi dan rapat-rapat yang selalu dilaksanakan setiap hari.
Deklarator Lasmura NTT Leonardus Embo menegaskan, Laskar Muda Hanura melatih para pemuda seluruh NTT untuk terjun secara langsung dengan melibatkan dalam berbagai pelatihan-pelatihan serta kegiatan-kegiatan. Hal ini tentu saja untuk menunjang ketrampilan-ketrampilan sesuai dengan bakat dan talenta masing-masing.
Ketua Lasmura Hanura Mabar yang terpilih adalah Siprianus Ronaldus Adi dan sekretaris Hendrikus Miun.
Ronal berencana akan membuka warkop yang dilengkapi dengan jaringan internet atau free wifi. Melalui Jaringan internet yang bebas dan gratis ini para pemuda merasa tertarik untuk bergabung bersama barisan Lasmura Mabar. Selain itu ada kegiatan lain seperti pelatihan-pelatihan dan bimbingan-bimbingan demi meningkatkan pengetahuan dan wawasan para pemuda. (Gerasimos Satria/VoN)