Borong, Vox NTT-Persatuan Ahli Teknologi Laboratotium Medik Indonesia (Patelki) cabang Manggarai Timur (Matim) siap memerangi dan mengeliminasi penyakit Malaria di kabupaten itu.
Demikian disampaikan Ketua Patelki Matim, Veronika Yuliani Raha kepada VoxNtt.com di Kantor Lurah Watu Nggene, Kecamatan Kota Komba saat kegiatan pengambilan darah Massal, Rabu (19/4/2017).
Veronika menyatakan, Patelki siap mengeliminasi penyakit malaria yang selama ini menyerang masyarakat Matim.
“Kami ada untuk Indonesia. Patelki cabang Matim ada dan siap melayani masyarakat Manggarai Timur. Dan kami siap mengeliminasi malaria dari
masyarakat Manggarai Timur,” katanya.
Sementara tujuan utama kegiatan pengambilan darah massal ini lanjut Veronika, yakni agar masyarakat mengetahui bahwa Patelki ada di Matim.
“Ini langkah awal Patelki memperkenalkan identitas organisasi dengan masyarakat Matim,” ujar Veronika.
Kemudian, kata dia, kegiatan ini juga bertujuan mengeliminasi malaria. Selain itu, untuk mendukung dan menyukseskan program pemerintah dalam memerangi malaria serta membantu dalam penegakan diagnosa.
Dijelaskan Veronika, jumlah warga kelurahan Watu Nggene yang diambil darah sebanyak 864 orang.
Kegiatan pengambilan darah massal ini diselenggarakan bertepatan dengan ulang tahun Patelki yang ke 21 pada 26 April.
“Kegiatan ini dilaksanakan selama 5 hari. Dari tanggal 19-23. Pas dengan hari berdirinya organisasi Patelki. Dirgahayu Patelki Indonesia. Kami ada untuk Indonesia,” ujar Veronika. (Nansianus Taris/VoN)