Oleh: Rini Temala*
BERITA DERITA ANAK NEGERI
Kulihat kau tersenyum di kata pertama
Seterusnya hingga di titik kelima
Sementara pada lembar ketiga, kau diam.
Anak negeri yang kaya
Berpayung hijau kasih alam
Harus basah di bawah kuasa
Bukan mengapa…
Berita derita tanda cerita negeri tercinta.
(Ruteng, 11 Juni 2017)
DI BAWAH KIBAR BENDERA
Kau…
Kunamai kau rumah
Mendekap hangat tanpa pelukan
Mengecup lembut tanpa sentuhan
Aku..
Bukankah biasa?
Selama waktu tak mengekang
Juga ruang tak berbatas
Tak akan lelah aku merawat
Seperti caramu pada negerimu
Kesediaanku bukanlah apa-apa
Cintaku cukup menghantarmu di bawah kibar bendera,
bersama.
(Ruteng, 11 Juni 2017)
Rini Temala. Lahir di Maumere, 2 April 1993. Bergiat di Komunitas Sastra Hujan Ruteng.