Kupang, Vox NTT-Fransiskus Sarong dan Yohanes Nahas (SarNas) akhirnya mengantongi dukungan Partai Golkar untuk maju dalam pemilihan bupati Manggarai Timur pada Pilkada serentak tahun 2018 mendatang.
Hal ini diungkapkan Sarong saat ditemui di kediamannya di Kupang, Selasa (03/10/2017) malam.
Menurut dia, keputusan ini merupakan hasil rapat pleno tim Pilkada Golkar yang seharusnya diselenggarakan kemarin, Senin (02/10/2017) sore di Kantor DPP Golkar.
Namun rapat itu terpaksa ditunda lantaran ada aksi demonstrasi dari salah satu kubu calon Gubernur di Pilkada Jawa Barat.
Rapat ini kemudian ditunda ke hari berikutnya di wisma milik Nurdin Halid di Jakarta dan Nurdin sendiri yang memimpin agenda rapat tersebut. Dari pengurus Golkar NTT , hadir dalam rapat tersebut ketua DPP Golkar NTT, Melki Laka Lena didampingi dua pengurus partai Golkar NTT, Anwar Pua Geno dan Thomas Tiba.
“Saya ditelpon oleh pak Melki, khusus untuk Kabupaten Manggarai Timur, hasil rapat ini resmi mengusung paket SarNas” kata Sarong.
Namun menurut dia, untuk bisa maju dalam Pilkada Manggarai Timur masih dibutuhkan tiga kursi lagi agar mendapatkan tiket resmi. Pasalnya, saat ini, jumlah kursi Golkar Matim hanya mencapai 3 kursi. Karena itu butuh tiga kursi lagi untuk bisa maju dari jalur partai politik.
“Tinggal kelanjutannya membangun komunikasi dengan partai lain. Kalau saya sebenarnya sudah melakukan pendekatan hampir di semua partai dan responnya bagus” ungkap Sarong. (Andre/VoN).