Mbay, Vox NTT-Direktur PT Pesona Permai Indah (PPI) diduga kuat menggunakan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar bersubsidi di setiap kendaraan proyeknya.
Padahal berdasarkan aturan kendaraan proyek mestinya menggunakan solar industri dan tidak diperkenankan menggunakan solar bersubsidi.
“Kalau memang tidak, kenapa sampai Direktur PT PPI mengancam wartawan. Terlihat ada ketakutan dan kegelisahan tekait persoalan yang sedang di konfirmasi oleh wartawan,” ujar tokoh Muda Nagekeo, Kim Seke saat dikonfirmasi seputar informasi yang menyebut Direktur PT PPI diduga mengancam wartawan, Rabu (08/11/2017).
Baca:Ditanya Soal BBM, Direktur PT PPI Diduga Ancam Wartawan Sergap.ID
Dia menambahkan, dugaan pengancaman terhadap wartawan Sergap.ID yang bertugas di Kabupaten Nagekeo merupakan bentuk intimidasi terhadap pers.
“Di era reformasi saat ini pers adalah salah satu pilar demokrasi. Kalau direktur PPI merasa tidak ada masalah dengannya, seharusnya tidak perlu mengancam, apa lagi mengata ngatai wartawan,” kata Kim Seke.
Sementara itu, hingga berita ini diturunkan Direktur PT PPI belum berhasil dikonfirmasi. Dihubungi melalui pesan singkat (SMS), dia belum membalasnya.
Penulis: Arkadius Togo
Editor: Adrianus Aba