Ruteng, Vox NTT- Koordinator Devisi Hukum dan Penanganan Pelanggaran Panwaslu Manggarai, Alfan Manah menegaskan bakal menindak tegas anggotanya di setiap kecamatan yang nakal.
Ia meminta agar setiap elemen masyarakat termasuk partai politik agar melaporkan anggota Panwascam yang nakal dan bermain curang dalam pemilu mendatang.
Tentu laporan tersebut diharapkan harus disertai dengan data-data untuk memenuhi syarat formil.
“Saya tidak mau tau, kalau ternyata anggota Panwascam terbukti melanggar dan bermain curang akan dipecat. Karena kami di Panwaslu juga siap di-PAW oleh Bawaslu,” ujar Manah saat kegiatan sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif di Hotel Revayah Ruteng, Rabu (13/12/2017).
Sikap tegas tersebut kata dia, merupakan bagian dari menjalankan sumpahnya sebagai anggota Panwascam Manggarai.
Saat diambil sumpah, Manah dan kedua rekannya berjanji agar menjalankan fungsi pengawasan pemilu dengan berbasis pada aturan yang berlaku, serta tidak melakukan pelanggaran.
Tak hanya soal bawahannya yang nakal, dia juga berjanji akan mengkampanyekan cara melapor setiap dugaan pelanggaran pemilu ke Panwas Manggarai.
Media kampanye nanti akan dibuat dalam leaflet dan disebarkan di setiap desa dan kelurahan, serta tempat-tempat umum di Manggarai.
Manah berharap dengan penyebaran leaflet itu nantinya bisa meningkatkan pengawasan masyarakat dalam mengawasi pemilu di Manggarai.
Penulis: Adrianus Aba