Ruteng, Vox NTT- Memasuki tahun 2018, ada banyak harapan untuk Polres Manggarai. Harapan itu lahir dari kerinduan akan hadirnya Polisi yang bersih dan profesional serta dapat melayani masyarakat dengan baik.
Misalnya, Ketua Liga Mahasiswa Untuk Demokrasi (LMND) Kota Ruteng, Sello Jome berharap agar tahun baru kali ini menjadi momen pembaharuan diri Polres Manggarai, terutama dalam pelaksanaan tugas-tugas kelembagaan.
“Tahun baru merupakan momen pembaharuan diri. Begitu juga di dalam lembaga kepolisian. Sesuai slogan kepolisian yaitu melindungi, melayani, serta mengayomi masyarakat benar-benar harus dipegang teguh oleh kepolisian, khususnya Polres Manggarai,” katanya kepada VoxNtt.com, Selasa (2/12/2017).
“Harapannya, Polres Manggarai dapat menjaga kepercayaan masyarakat agar tidak ada lagi situasi yang buruk terjadi di internal kepolisian. Di tahun baru ini, sikap apapun yang ingin menguntungkan pribadi polisi seperti peras memeras harus dihilangkan,” tambahnya.
Senada dengan Jome, Ketua Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Ruteng, Dionisius Upartus Agat juga berharap agar anggota Polres Manggarai dapat menghindari korupsi.
Sebab, kata Agat, perilaku koruptif, selain merendahkan harkat dan martabat Polisi sendiri, juga menghambat akses masyarakat dalam memperoleh pelayanan, perlindungan dan penegakan hukum yang baik.
“PMKRI Ruteng mengharapkan kasus OTT yang melibatkan Kasat Reskrim di penghujung tahun 2017 kemarin menjadi bahan kajian untuk lebih memperbaiki kinerja aparat Polres Manggarai,” pintahnya.
Kontributor: Ano Parman
Editor: Adrianus Aba