Ende, Vox NTT-Kasubag Humas Polres Ende, AKP Sahab Adam, membantah adanya pungutan liar (pungli) bagi calon anggota Polri tahun ini. Proses penerimaan anggota baru, sebut Sahab, dilakukan secara profesional dan transparan.
Ia menjelaskan, isu yang beredar dikalangan masyarakat bahwa menjadi calon anggota Polri harus mengucurkan biaya yang besar adalah hoax.
“(Biaya besar) itu tidak benar. Kalau bilang ada calo-calo itu juga hoax. Tidak benar,” ucap dia kepada VoxNtt.com, Rabu siang (25/4/2018).
Ia menegaskan, ada beberapa kriteria menjadi anggota Polri. Selain berijazah minimal SMA, kriteria lain adalah sehat jasmani dan rohani.
Polisi secara institusi pun dilakukan beberapa tahap seleksi baik seleksi administrasi, kesehatan dan melakukan psikotes.
“Penerimaan pertama di Polres dan selanjutnya seleksi administrasi di Polda. Lalu psikotes dan seleksi kesehatan hari ini,” katanya.
“Polri itu butuh sumber daya manusia. Jadi semua tahap seleksi itu tidak ada pungutan biaya, tidak ada,” ucap Sahab lagi.
Penulis: Ian Bala
Editor: Adrianus Aba