Ruteng, Vox NTT- Ferdinandus Egar, suami YL sekaligus pelapor dalam kasus selingkuh anggota DPRD, Iwan Obo mengaku kesal dengan Badan Kehormatan (BK) DPRD Manggarai.
Dia kesal lantaran Alat Kelengakapan Dewan itu terkesan tak serius menangani kasus selingkuh yang diduga dilakukan oleh Iwan Obo dengan istrinya yang berinisial YL.
Anggapan itu mencuat setelah beberapa kali BK menunda pemeriksaan Iwan Obo karena yang bersangkutan katanya sedang bertugas di luar daerah.
Semula, pemeriksaan dijadwalkan pada 11 Mei 2018, tapi anggota dewan dari Partai Bulan Bintang (PBB) itu tidak hadir karena sedang bertugas di luar daerah.
Karena itu, BK kembali menjadwalkan pemeriksaan pada Jumat, 18 Mei 2018 tapi yang bersangkutan tetap tidak hadir, karena masih berada di luar daerah.
Baca Juga: Dituding Tak Serius Tangani Kasus Selingkuh Iwan Obo, Ini Tanggapan BK DPRD Manggarai
“Saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya karena saya yakin rekan pers sudah bersiap untuk sidang hari ini. Terima kasih banyak atas perhatian dan saya tetap memohon dukungan solid dari rekan pers semuanya. Terima kasih, Tuhan memberkati,” tutup Egar.
Kontributor: Ferdiano S. Parman
Editor: Adrianus Aba