Atambua, Vox NTT-Ribuan bakal calon legislatif (bacaleg) dari Kabupaten Belu, TTU, Malaka dan Alor memadati gedung RSUD Gabriel Manek Atambua, Rabu (25/07/2018).
Kedatangan ribuan bacaleg dari empat kabupaten tersebut untuk mengikuti tes kesehatan rohani.
Tes ini sebagai salah satu syarat dalam rangka mengikuti pemilihan anggota legislatif tingkat kabupaten pada 2019 mendatang.
Pantauan VoxNtt.com, di halaman RSUD Atambua antrean panjang terjadi sejak pukul 07.00 Wita hingga pukul 10.00 Wita.
Namun, hingga pukul 11.00 Wita, proses pemeriksaan kesehatan rohani sebagaimana diagendakan belum kunjung dilaksanakan.
Informasi terakhir yang diperoleh dari sejumlah bacaleg yang antre, mengatakan bahwa tes kesehatan rohani batal dilaksanakan.
“Tes tidak jadi dilakukan karena sudah ada edaran baru dari KPU pusat,” aku salah satu bacaleg yang masih menunggu di halaman RSUD Atambua.
Karena informasi masih simpang siur, maka banyak bacaleg bergegas meninggalkan RSUD Atambua.
Untuk diketahui, biaya administrasi pemeriksaan cek kesehatan rohani sebesar Rp 300.000 per bacaleg. Dari ribuan bacaleg yang antre, sebagian besar sudah membayar biaya administrasi.
Penulis: Marcel Manek
Editor: Adrianus Aba