Soe, Vox NTT-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) sudah melakukan sortir surat suara untuk pemilihan DPR RI dan DPRD provinsi.
Paul Aoetpah, anggota Komisioner KPU TTS kepada VoxNtt.com, Jumat (15/03/2019), mengatakan, dalam proses sortir surat suara untuk calon DPR RI dan DPRD provinsi itu, 30 persen atau 90 ribu lebih dari total 552.835 surat suara dinyatakan rusak.
“Surat suara rusak disebabkan tinta merembes mengenai nomor urut calon tertentu. Bawaslu TTS minta agar surat suara diganti. Kerusakan terjadi dalam proses pencetakan,” jelas Paul.
Menyikapi ini, jelas Paul, pihaknya sudah melapor ke KPU Provinsi NTT untuk ditindaklanjuti.
Ditambahkannya, hingga Jumat (15/03/2019) lalu surat suara untuk pemilihan presiden, DPD dan DPRD Kabupaten belum tiba di TTS.
“Tanggal 8 Apri nanti kita sudah harus packing untuk proses persiapan distribusi sehingga pada proses sortir suarabselanjutnya, akan ditambah lagi 100 orang dari sebelumnya 150 orang,” jelasnya.
Penulis: L. Ulan
Editor: Irvan K