Ruteng, Vox NTT- Menghadapi masa tenang dalam Pemilu tahun 2019 yang akan dilaksanakan tanggal 14-16 April, Bawaslu Kabupaten Manggarai bersama seluruh jajaran pengawas pemilu di seluruh kabupaten itu menggelar patroli pengawasan anti politik uang.
Kordiv PHL Bawaslu Kabupaten Manggarai Herybertus Harun, Jumat (12/04/2019), mengatakan patroli pengawasan anti politik uang tingkat Kabupaten Manggarai dilaksanakan mulai tanggal 14 April 2019 mendatang.
Pihak yang dilibatkan dalam partoli pengawasan adalah seluruh jajaran pengawas pemilu mulai dari Bawaslu Kabupaten Manggarai, Panwascam, Pengawas Desa/kelurahan, serta pengawas TPS.
“Seluruh jajaran pengawas mulai dari kabupaten hingga pengawas TPS segera melaksanakan patroli pengawasan anti politik uang, mulai dari tahapan masa tenang dan hari puncak pelaksanaan pemilu tahun 2019,” katanya.
Patroli pengawasan anti politik uang dalam pemilu tahun 2019 ini juga untuk mencegah terjadinya praktik politik uang. Jajaran pengawas akan secara rutin melakukan patroli dengan berbagai metode.
Penulis: Ardy Abba