Borong, Vox NTT-Himpunan Pelajar Mahasiswa Poco Ranaka (HIPPAMAPORA) Kupang menagih janji Bupati Manggarai Timur (Matim), Agas Adreas.
Janji itu terkait untuk menuntaskan jalan Watu Ci’e-Deno, Kecamatan Poco Ranaka.
Ketua HIPPAMAPORA Kupang, Eman Nok, mengaku janji itu disampaikan Bupati Agas saat dirinya sedang menjabat sebagai Wakil Bupati Matim.
“Ketika Kegiatan Kemah Kerja Bakti Mahasiswa (KKBM) HIPPAMAPORA Kupang yang dilaksanakan di Desa Pocolia pada tahun 2018 silam, Wabup Agas menyampaikan di depan Plt. Kepala Dinas PUPR Matim, Yosef Marto, juga masyarakat desa Pocolia bahwa beliau memerintahkan pada tahun 2019 akan menuntaskan jalan jalur Watu Ci’e-Deno,” ucap Eman.
Kendati demikian ucapan itu tak kunjung ditepati. Diakui Eman, hingga saat ini hampir seluruh ruas jalan di jalur itu, berlubang dan rusak parah.
Di beberapa titik kata Eman, kendaraan roda dua maupun roda empat sangat kesulitan untuk melewati jalan.
“Kondisi ini kurang lebih sudah memasuki 2 tahun tapi pemerintah seolah-olah menutup mata, padahal mereka sering kali melintas di jalur ini dalam menjalankan tugasnya,” ujarnya resah.
“Untuk itu kami mahasiswa yang tergabung dalam organisasi HIPPAMAPORA-Kupang, meminta kepada Pemkab Matim atau pihak terkait untuk segera memperbaiki jalan itu yang di mana sudah rusak parah,” sambungnya.
Dari informasi yang dihimpun VoxNtt.com, pelaksanaan kegiatan KKBM kala itu, berlangsung selama empat hari, mulai 8 sampai 11 Agustus 2018 dengan tema kole beo (pulang kampung).
Wakil Bupati Manggarai Timur (Matim), Agas Andreas yang hadir dalam kegiatan itu menyampaikan apresiasi dan profisiat kepada seluruh jajaran badan pengurus dan panitia pelaksana, serta steering committee Hippmapora.
Itu karena HIPPAMAPORA telah berkontribusi dalam proses penataan dan pembangunan, serta perubahan hidup bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Wabup Ande menegaskan, di atas pundak kaum muda ada harapan besar yang wajib untuk diteladani.
Baca Juga: Wabup Matim Apresiasi Kerja Bakti Hippamapora
“Selain sebagai kaum intelektual, kaum muda adalah agen kontrol, agen perubahan dan agen pembangunan. Sehingga apa yang kalian buat hari ini (HIPPAMAPORA) adalah salah satu bentuk jawabannya,” kata Ande dalam rilis yang diterima VoxNtt.com, Jumat 10 Agustus 2018 silam.
Penulis: Sandy Hayon
Editor: Ardy Abba