Borong, Vox NTT- Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Kepala Desa Lembur Kecamatan Kota Komba Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Antonius Jelorong belum diterima oleh masyarakat dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD).
Hal itu disampaikan Marten Pandang (41), seorang warga Desa Lembur kepada VoxNtt.com melalui sambungan telepon, Selasa (10/09/2019) siang.
Pria kelahiran 30 Juni 1978 itu mengaku, LPJ Kades Jelorong sudah pernah disampaikan pada Jumat, 23 Agustus 2019 lalu, namun ditolak oleh BPD dan masyarakat setempat.
“Saya salah satu peserta waktu itu, hasil dari semua laporan itu tidak diterima oleh BPD dan masyarakat. Waktu itu juga hadir tim kecamatan. Ketika selesai ada sambutan dari ketua BPD bahwa LPJ-nya ditolak,” aku Marten.
Alasan penolakan LPJ itu, ungkap dia, dikarenakan laporan pertanggungjawaban dari Kades Jelorong belum lengkap dan sangat diperlukan pemeriksaan kembali oleh Inspektorat Matim.
“Contohnya, biaya-biaya yang didanai oleh Dana Desa (DD), seperti kader kesehatan tidak dimuat laporan itu. Jalan Kalang Gurung ke Tiwu Nio juga mubazir. Bahkan tanaman, seperti, cengkih, kelapa jadi korban saat penggusuran,” jelas Marten.
Anehnya kata dia, Kades Jelorong dikabarkan kembali masuk dalam bursa calon kepala desa (Cakades) pada pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak bulan Oktober mendatang.
“LPJ ditolak kok, selama ini diam-diam saja LPJ-nya,” imbuhnya.
Dia juga menuturkan, beradasarkan pengakuan anggota BPD saat rapat, Kades Jelorong baru pertama kali melakukan LPJ secara tertulis dan terbuka, selama menjabat sebagai Kades Lembur sejak 2013 lalu.
Dikonfirmasi terpisah, Kades Jelorong mengatakan, masyarakat dan BPD yang berteriak sesungguhnya tidak mengenal tugas pokok dan fungsi (tupoksi).
Ia beralasan LPJ sudah clear. Apalagi Inspektorat dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Matim sudah mengeluarkan rekomendasi agar dirinya kembali mencalonkan diri sebagai Kades Lembur.
“Memang mereka ingin mengganjal saya di bursa pencalonan. Itu misinya. Tetapi dari sisi LPJ, sudah saya sampaikan dan sudah clear dan saya layak menjadi bursa calon Kades Lembur,” ujarnya kepada VoxNtt.com, Selasa (10/9).
“Dan kalau pun mereka tolak LPJ, saya pikir sudah selesai,” tambahnya.
Penulis: Sandy Hayon
Editor: Ardy Abba