Kupang, Vox NTT- Sebuah lukisan wajah Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat viral di sebuah grup media sosial facebook.
Postingan yang diunggah akun facebook Andry Molo itu sudah disukai lebih dari 6.000 orang. Lukisan itu juga mendapat pujian dari para netizen.
Sosok pria yang melukis wajah Gubernur Laiskodat ternyata putra daerah NTT.
Namanya Ardinardus Ricard Etta. Pria berdarah Kefamenanu, TTU itu, kini tengah mengenyam pendidikan di Universitas Widya Mandira (Unwira) Kupang.
Pra kelahiran 2 Mei 1996 itu mengaku lukisan wajah Gubernur Laiskodat adalah karya miliknya.
“Iya kakak itu lukisan saya dan saat ini saya kulia di Unika, Jususan Arsitektur. Saya hobi menggambar sejak umur 7 tahun,” ujar Etta
Kepada VoxNtt.com, Sabtu (28/09/2019) sore.
Dikatakan, alasan dirinya melukis wajah orang nomor satu di NTT itu agar bisa memperhatikan kreativitas para pemuda, terutama tentang seni.
“Supaya semangat kreativitas pemuda-pemuda di NTT semakin maju dan berkembang lebih baik lagi,” imbuhnya.
Belum Banyak Berminat
Etta menjelaskan sejak tahun 2018 dirinya sudah membuka sebuah jasa lukis. Namun, usahanya itu belum berhasil.
“Jasa lukis sementara berjalan cuman belum banyak yang berminat atau mungkin belum terlalu tahu, khususnya lukisan wajah dngan pencil,” ujarnya.
Untuk bayaran sebuah lukisan jelas dia, sangat tergantung dari jenis pesanan atau gambar, juga ukuran tiap kertas yang diinginkan oleh pelanggan.
Biasanya kata Etta, tarifnya Rp 250.000 sampai Rp 350.000 per gambar atau per wajah. Itu pun sudah ditambah dengan bingkai.
Pria 23 tahun ini juga mengaku, untuk menyelesaikan sebuah lukisan membutuhkan waktu minimal 1 hari dan maksimal 2 hari. Hal itu, tergantung dari tingkat kesulitan gambar.
Kendati demikian Etta berharap, hasil karyanya itu bisa dikenal luas oleh masyarakat NTT khususnya di Kota Kupang.
Menurut dia, saatnya anak muda NTT mengembangkan kreativitas ke mata publik.
“Saatnya kita bergulat dalam seni, agar bisa menjunjung tinggi nilai seni. Dengan lukisan akan ada pesan yang disampaikan kepada publik,” tukasnya.
Untuk para penggemar lukisan silakan langsung menghubungi Etta melalui nomor telepon/WA 082237032070.
Penulis: Sandy Hayon
Editor: Ardy Abba