Ruteng, Vox NTT – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Manggarai melantik 36 Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Pilkada 2020.
Kegiatan pelantikan tersebut berlangsung di Hotel Victory Ruteng, Minggu (22/12/2019) Sore.
Ketua Bawaslu Manggarai Marselina Lorensia mengatakan, Penwascam yang dilantik merupakan orang-orang pilihan dari setiap kecamatan.
Dalam penetapan Panwascam tersebut, kata dia, melalui kompetisi yang sehat sesuai dengan mekanisme yang telah ditentukan.
Sehingga, ia berharap agar Panwascam yang telah dilantik bisa berkerja dengan baik sesuai prinsip-prinsip penyelenggara Pemilu.
“Kita semua akan bekerja sama dalam melaksanakan tugas, wewenang dan kewajiban untuk terselenggaranya pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020 yang demokratis, langsung, umum, bebas dan rahasia serta jujur dan adil,” ungkapnya.
Ia juga berpesan agar Panwascam terpilih untuk selalu menjaga netralitas dan kredibilitas, serta selalu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan.
Hal itu, kata Marselina, agar Panwascam terpilih bisa menjalankan tugasnya dengan baik.
“Jagalah nama baik keluarga besar Bawaslu, dengan selalu tunduk dan patuh terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan,” katanya.
Pada kesempatan itu, Marselina kembali mengingatkan kepada Panwascam yang dilantik tentang tugas dan wewenang Panwascam berdasarkan UU Nomor 10 tahun 2016.
Itu di antaranya, mengawasi tahapan penyelenggaraan pemilihan di wilayah kecamatan, dan menyerahkan kotak suara tersegel kepada KPU Kabupaten.
Kemudian, menerima pengaduan dugaan pelanggaran terhadap penyelenggaraan pemilihan yang dilakukan oleh penyelenggara pemilihan, menyampaikan temuan dan laporan kepada PPK untuk ditindaklanjuti.
Lalu, meneruskan laporan dan temuan yang bukan menjadi kewenangannya kepada instansi yang berwenang, dan mengawasi pelaksanaan sosialisasi penyelenggaraan pemilu.
Selain itu, memberikan rekomendasi kepada yang berwenang atas temuan dan laporan mengenai tindakan yang mengandung unsur tindak pidana pemilihan, dan tugas lain yang diberikan oleh Undang-undang.
Untuk diketahui, turut hadir dalam kegiatan pelantikan tersebut Bupati Manggarai Deno Kamelus, KPU Manggarai, Perwakilan Polres Manggarai, Perwakilan Kodim 1612 Manggarai, dan perwakilan partai politik.
Penulis: Pepy Kurniawan
Editor: Ardy Abba