Ruteng, Vox NTT – Antisipasi penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manggarai melakukan penyemprotan disinfektan di rumah warga, Jumat (27/03/2020).
Kegiatan tersebut di bawah pimpinan Bupati Manggarai Deno Kamelus dan Wakil Bupati Victor Madur.
Juru Bicara Komando Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Manggarai Lodovikus D. Moa mengatkan, penyemprotan disinfektan itu dilakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Kali ini, kata dia, telah melakukan penyemprotan di rumah warga berinisial JG di Kelurahan Rowang, Kecamatan Langke Rembong.
Rumah milik JG ini diketahui sebagai tempat perawatan sementara pasien yang berinisial SS (44) yang terindikasi sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19. Beberapa waktu lalu, SS sudah meninggal dunia setelah dirujuk ke RSUD Komodo, Kabupaten Manggarai Barat.
Sebelumnya, ia sempat dirawat di RSUD Ben Mboi Ruteng.
Bupati Deno Kamelus mengatakan dalam beberapa hari ke depan pemerintah akan melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 melalui penyemprotan disinfektan.
“Hari ini kita akan lakukan penyemprotan. Kita sudah siapkan disinfektan. Kita semprot di luar dan di dalam rumah. Kita berharap dengan penyemprotan ini kuman-kuman dan virus bisa hilang,” jelasnya di hadapan JG, serta warga sekitar.
Selanjutnya, kata dia, penyemprotan disinfektan ini nantinya juga akan dilakukan mulai Sabtu, 28 Maret 2020.
Penyemprotan akan dilakukan di rumah-rumah ibadah di Kota Ruteng yaitu di Gereja Katolik, Gereja Protestan dan Masjid.
Pada hari-hari berikutnya nanti penyemprotan disinfektan akan dilakukan pada kendaraan roda empat seperti Angkot dan mobil travel, serta fasilitas umum lainnya seperti di sekolah-sekolah.
Untuk mendukung hal tersebut, Pemkab Manggarai juga telah mendapat dukungan dari berbagai pihak.
Salah satunya adalah bantuan bahan pembuatan cairan disinfektan dari Komunitas Tionghoa Manggarai.
Bantuan bahan pembuat cairan disinfektan ini diterima langsung oleh Bupati Deno Kamelus di Kantor Bupati Manggarai.
Selain menyerahkan bahan baku pembuatan cairan disinfektan, Komunitas Tionghoa Manggarai juga memperagakan cara membuat cairan dari bahan baku tersebut.
Untuk diketahui, selain melakukan penyemprotan disinfektan di rumah warga, Pemkab Manggarai juga melakukan screening bagi pelaku perjalanan disertai sosialisasi penanganan dan antisipasi Covid-19 kepada masyarakat.
Penulis: Pepy Kurniawan
Editor: Ardy Abba