Kupang, Vox NTT – Orang Muda Katolik (OMK) St. Gregorius Agung Oeleta, Alak, Kota Kupang turut mengambil bagian dengan membentuk tim relawan untuk pencegahan virus corona atau Covid-19.
Tim ini kemudian melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah titik, lebih khusus tempat-tempat umum. Itu seperti di gereja dan biara. Penyemprotan disinfektan juga dilakukan di rumah warga.
Tak hanya itu, mereka juga melakukan sosialisasi terhadap warga setempat dalam rangka membangun solidaritas memerangi penularan Covid-19.
Ketua Umum Orang Muda Katolik (OMK) St. Gregorius Agung Oeleta Saturminus Jawa mengungkapkan langkah yang diambil tersebut sebagai wujud solidaritas terhadap sesama.
“Ini juga bagian dari dukungan terhadap pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid -19,” ungkap Christian, sapaan akrab Saturminus Jawa kepada VoxNtt.com, Senin (30/03/2020) malam.
Melawan virus corona kata Christian, tidak bisa dilakukan sendiri oleh pemerintah. Sebab itu, perlu kesadaran dan keterlibatan banyak orang dengan tetap mengikuti tata protokol pencegahan.
“Kami lakukan ini atas inisiatif meski dengan segala keterbatasan dan kekurangan alat dan bahan yang kami peroleh dari hasil donasi sesama teman- teman OMK. Minimal kami OMK ada mau kontribusi dan terlibat langsung untuk mengatasi wabah ini,” ungkap Christian.
Tim relawan ini lanjut dia, akan terus bergerak disesuaikan dengan ketersediaan bahan. Mereka juga akan terus menggalang dukungan kepada siapa saja yang ingin memberi sumbangan berupa alat-alat kelengkapan.
Itu seperti masker, disinfektan, dan hand sanitizer.
“Semua bahan yang ada kita akan bagikan ke warga,” tuturnya.
Christian juga merasa bangga karena anggota OMK sangat antusias dan semangat dalam melakukan penyemprotan disinfekatan.
Sebagai Ketua OMK, Christian juga menyampaikan terima kasih atas dukungan dari semua pihak.
“Untuk di rumah warga kami menunggu kontak person dan kami siap melayani untuk di area Kota Kupang tanpa di pungut biaya apapun,” tutup dia.
Penulis: Tarsi Salmon
Editor: Ardy Abba