Betun, Vox NTT- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Malaka menggelar aksi sosial berupa penyemprotan cairan disinfektan di Kota Betun, Selasa (07/04/2020).
Penyemprotan dalam rangka pencegahan wabah virus corona atau Covid-19 itu menyasar ke berbagai tempat umum dan beberapa kantor dinas.
Ketua DPC Partai Demokrat Malaka Marius Boko menjelaskan, kabupaten itu adalah jalur batas negara dan diapiti tiga kabupaten tetangga. Ketiganya yakni, Kabupaten Belu, TTU dan TTS.
“Ini kita lakukan untuk membantu pemerintah mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Malaka tercinta ini,” jelas Marius kepada VoxNtt.com melalui sambungan telepon.
Ia mengungkapkan, lokasi penyemprotan disinfektan antara lain Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Klinik St. Antonius Betun yang dikelola oleh misionaris SSpS dan beberapa rumah ibadah, serta dilanjutkan dengan fasilitas umum seperti Pasar Betun.
Dalam rencananya, kata dia, pada pekan ini DPC Demokrat Malaka kembali melakukan kegiatan pencegahan Covid-19 yang bukan penyemprotan cairan disinfektan.
“Kita sementara siapkan tempat air cuci tangan berukuran 150 mililiter untuk 3 pos jaga yang ada di Malaka,” imbuh Marius.
Tempat air cuci tangan dari drum plastik itu nantinya akan ditempatkan di pasar-pasar dan pintu perbatasan Malaka, Belu dan TTU di Pos Nurobo.
Penulis: Frido Umrisu Raebesi
Editor: Ardy Abba