Kefamenanu, Vox NTT-PT Pegadaian Persero cabang Kefamenanu, Kabupaten TTU menggelar aksi bagi-bagi masker untuk pengguna jalan yang melintasi ruas jalan El Tari, Jumat (08/05/2020).
Aksi bagi-bagi masker yang dipimpin langsung Pimpinan PT Pegadaian cabang Kefamenanu Bernabas Mangngi tersebut difokuskan di perempatan lampu merah terminal bus Kefamenanu.
Pantauan VoxNtt.com, pembagian masker yang dilakukan sekitar pukul 16.00 Wita tersebut difokuskan hanya bagi pengguna jalan yang tidak menggunakan masker saat melintasi areal tersebut.
Bernabas Mangngi kepada VoxNtt.com menuturkan, masker kain yang disediakan pihaknya sebanyak 1000 lembar.
Namun sebagian sudah diserahkan ke forum BUMN TTU untuk dibagikan.
Selain itu sebagian lainnya dibagikan kepada nasabah PT Pegadain cabang Kefamenanu.
Sehingga total masker yang dibagikan dalam aksi sosial itu, jelasnya, sebanyak 500 lembar.
“Yang hari ini kita bagikan ada 500 lembar, 200 lembar untuk nasabah pegadaian sendiri dan 300 lembar kita serahkan ke Forum BUMN TTU jadi totalnya ada 1000 lembar masker,” ujar Bernabas.
Bernabas menuturkan, untuk semakin mendukung pemerintah dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19, pihaknya dalam waktu dekat juga akan melakukan pembagian wastafel.
Wastafel tersebut akan ditempatkan di fasilitas publik seperti perkantoran dan lainnya yang sering dikunjungi banyak orang.
“Dalam beberapa minggu ke depan kita akan ada penyerahan wastafel lagi, untuk TTU kita ada dapat 5 buah,” jelasnya.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba