Labuan Bajo, Vox NTT- Tim koalisi partai politik pengusung bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Barat (Mabar), Edistasius Endi-Yulianus Weng (Edi-Weng) mengapresiasi kinerja KPU setempat.
Tim koalisi menilai, KPU Mabar telah melaksanakan tahapan pendaftaran dan uji publik dengan transparan.
“Kami menyampaikan apresiasi kepada KPU Manggarai Barat atas
penyelenggaran pendaftaran yang berjalan secara kondusif serta tahapan
melakukan uji publik terhadap semua bakal pasangan calon, karena hal tersebut merupakan prinsip transparansi untuk mendapat partisipasi masyarakat,” kata Ketua Tim Koalisi Paket Edi-Weng Ali Sehidun saat menggelar konferensi pers di Labuan Bajo, Rabu (09/09/2020).
Tim koalisi paket Edi-Weng juga menyatakan sikap mendukung penyelenggara pemilu dalam menegakkan Peraturan Perundangan-undangan yang berlaku.
“Tim koalisi dan relawan Edi-Weng mendukung penyelenggara pemilu agar tetap berpijak pada Peraturan Perundang-undangan dan asas-asas sebagai penyelenggara pemilu,” imbuh Ali.
Selain itu, tim koalisi Edi-Weng kata Ali, mengingatkan pendukung untuk tidak resah dengan informasi yang beredar terkait status hukum Edi Endi.
“Kepada seluruh keluarga, pendukung dan relawan paket Edi-Weng di mana
saja berada diminta agar jangan risau dan tetap rapatkan barisan jangan sampai terpengaruh oleh berita-berita yang menyesatkan. Karena satu hal yang pasti bahwa semua persyaratan pencalonan dan calon Paket Edi-Weng lengkap dan memenuhi syarat,” tegas Ali yang juga Ketua DPC PBB Mabar.
Untuk diketahui, dalam konferensi pers tersebut hadir juga, Ketua Tim pemenangan paket Edi-Weng Belasius Jeramun, Sekretaris Partai Golkar Fidelis Adol, Sekretaris Partai NasDem Iren Surya, Ketua Tim Koalisi Partai Politik Pengusung Paket Edi-Weng Ali Sehidun, serta beberapa pengurus partai koalisi.
Paket Edi-Weng diusung empat partai politik dengan jumlah 10 kursi di antaranya Partai NasDem, PKPI, PBB, dan Partai Golkar.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba