Kefamenanu, Vox NTT-Pemerintah kabupaten TTU melalui Tim Satgas Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Covid-19 telah mengirimkan 6 sampel Swab untuk diperiksa di Laboratorium RS WZ Johannes Kupang, Senin (05/10/2020).
Ke-6 sampel Swab tersebut diambil dari tiga ASN BPN TTU dan tiga anggota keluarga yang diketahui reaktif rapid test.
Sampel Swab tersebut diambil pada Sabtu, 03 Oktober 2020.
“Terhadap tiga orang pegawai (BPN TTU) dan tiga orang anggota keluarga hari Sabtu (03/10) sudah diambil Swab-nya dan tadi sudah diantar ke Laboratorium RS WZ Johannes Kupang untuk diperiksa,” jelas Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten TTU Kristoforus Ukat saat diwawancarai wartawan di halaman depan RSUD Setempat, Senin (05/10/2020).
Kristoforus mengaku pihaknya sangat berharap agar hasil tes dari enam sampel Swab tersebut bisa negatif. Hal itu agar tidak menambah jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten TTU.
Namun begitu jika dari enam sampel tersebut terdapat hasil yang positif setelah diperiksa, Kristoforus mengaku pihaknya sudah siap untuk melakukan penelusuran agar bisa memotong mata rantai penyebaran Covid-19.
“Kalau pun hasilnya nanti ada yang positif, kita pasti akan lebih jeli lagi untuk melakukan tracing sehingga bisa sampai ke titik yang terakhir,” tutur Kadis Kominfo Kabupaten TTU itu.
Kristoforus menambahkan, ke-6 orang yang reaktif rapid test tersebut saat ini sudah dikarantina di Rusunawa.
Sehingga dengan sistem pelayanan di Rusunawa yang cukup baik, ia memastikan kondisi keenam orang tersebut dalam keadaan sehat dan stabil.
“Untuk pegawai yang kemarin positif Covid-19 kondisinya saat ini dalam keadaan stabil,” tuturnya.
Kristoforus pada kesempatan itu juga tetap mengimbau seluruh masyarakat agar tetap memperhatikan protokol kesehatan saat beraktivitas di luar. Itu dengan selalu mengenakan masker serta rajin mencuci tangan.
Sehingga dengan begitu diharapkan tidak ada lagi warga TTU yang terserang virus corona.
“Tadi kami di kantor saja saya lihat pegawai pakai masker tidak betul saya langsung suruh perbaiki, yang tidak pakai masker dan hanya simpan di saku saya suruh harus pakai,” tegasnya.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba