Ruteng, Vox NTT-Angka warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT) melonjak drastis.
Dalam tiga hari, terhitung Rabu (06/01/2021) hingga Jumat (07/01/2021), pasien terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah 73 orang.
Mereka merupakan warga Manggarai yang disinyalir pernah melakukan kontak erat dengan pasien yang sudah terkonfirmasi Covid-19.
Penambahan jumlah pasien itu menyebabkan ikut dongkraknya akumulasi keseluruhan pasien Covid-19 di Manggarai yang mencapai 170 orang.
Dari 170 orang tersebut, ada 71 telah dinyatakan sembuh dan 98 orang sedang mendapatkan pelayanan berupa perawatan dan pengobatan baik yang diisolasi di Wisma Atlet Stadion Golo Dukal maupun di rumah, serta 1 orang meninggal dunia.
Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai Lodovikus D. Moa mengatakan, dengan mempertimbangkan tren peningkatan angka pasien Covid-19, pihaknya telah dan akan terus bergerak cepat untuk melakukan giat pengendalian dan pencegahan.
Hal itu dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat, penelusuran kontak kasus, penapisan, pemeriksaan rapid test, rapid antigen, dan pengambilan sampel Swab untuk pemeriksaan PCR.
Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai, kata dia, sangat mengharapkan agar masyarakat terus menerus meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab diri dalam mematuhi setiap protokol kesehatan.
Lodi juga mengharapkan kepada pelaku perjalanan agar wajib lapor diri, melakukan isolasi secara mandiri dan rapid test, serta Swab test.
“Kepedulian, kesadaran, kewaspadaan, kepatuhan, dan disiplin warga masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan serta mengikuti pola hidup bersih dan sehat demi masyarakat Kabupaten Manggarai yang bebas dari Covid-19 adalah tanggung jawab kita bersama,” katanya.
“Mari bersama menurunkan laju peningkatan jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Manggarai, agar bahaya dan penularan Covid-19 bisa teratasi. Bersama kita pasti bisa,” ajak Lodi.
Penulis: Igen Padur
Editor: Ardy Abba