Borong, Vox NTT- Sembilan orang pegawai Bank Nasional Indonesia (BNI) Borong, Kabupaten Manggarai Timur terkonfirmasi reaktif rapid antigen.
Mereka melakukan rapid antigen setelah seorang pegawai Bank NTT di Manggarai Timur terkonfirmasi reaktif pada Selasa, 12 Januari 2021 lalu.
Pegawai tersebut diketahui bertugas sebagai teller di loket pada kantor Samsat Manggarai Timur di Borong.
“Betul ase (adik) kemarin tanggal 14 Januari 2021 dilakukan pemeriksaan antigen bagi pegawai BNI Borong dan 9 orang dengan hasil pemeriksaan reaktif rapid antigen. Dan sekarang mereka lakukan isolasi atau karantina mandiri,” kata Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai Timur, Bonifasius Sai saat dikonfirmasi VoxNtt.com, Jumat (15/01/2021) malam.
Boni mengatakan kesembilan pegawai BNI tersebut melakukan tes rapid antigen mandiri di salah satu dokter praktik di Borong.
“Mereka lakukan pemeriksaan di dokter Andri di Borong dan positif rapid antigen,” imbuh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Manggarai Timur itu.
Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai Timur, kata Boni, akan melakukan pengambilan Swab pada Senin 18 Januari 2021 mendatang, untuk kemudian dikirim ke laboratorium biomolekuler RSUD Prof. W.Z Johannes Kupang.
Penulis: Leo Jehatu
Editor: Ardy Abba