Borong, Vox NTT- Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai Timur terus melakukan penelurusan (tracing) orang-orang yang pernah melakukan kontak erat dengan Bupati Agas Andreas.
Sebelumnya, Bupati Manggarai Timur Agas Andreas menjadi pasien 05 Covid-19 di kabupaten itu menyusul telah dikeluarkannya hasil Swab test TCM dari RSUD Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, yang mana dinyatakan positif virus Corona.
BACA JUGA: Bupati Agas Positif Covid-19
Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai Timur Bonifasius Sai mengatakan, hingga Rabu, 20 Januari 2021, pihaknya terus melakukan tracing orang-orang yang pernah melakukan kontak erat dengan Bupati Agas.
Hasilnya, kata dia, ada 10 orang dinyatakan positif berdasakan rapid test antigen.
“Sampai dengan hari ini Rabu tanggal 20 Januari 2021, Satuan Gugus Tugas (Covid-19) Kabupaten Manggarai Timur terus melakukan tracing bagi orang yang kontak erat dengan pasien 05, di mana seluruh pejabat eselon II dan staf yang kontak erat telah dilakukan pemeriksaan,” jelas Boni dalam rilis yang diterima VoxNtt.com, Rabu sore.
Ke-10 orang yang positif berdasarkan rapid test antigen tersebut antara lain,
tiga (3) orang pejabat eselon II dan satu (1) orang anggota DPRD Manggarai Timur, satu (1) orang kepala bidang di Dinkes dan satu (1) orang staf Dinkes, dua (2) orang staf rawat jalan RSUD, satu (1) orang swasta, serta satu (1) orang pelajar.
Boni mengatakan, saat ini mereka menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.
Kemudian, sesuai jadwal pada Jumat, 22 Januari 2021 mendatang akan dilakukan Swab test PCR. Sampelnya akan dikirim ke Laboratorium Biomolekuler RSUD W.Z. Johannes Kupang.
Penulis: Ardy Abba