Borong, Vox NTT- Sembilan (9) warga Kampung Wae Waru, Desa Golo Mangung, Kecamatan Lamba Leda Utara, Kabupaten Manggarai Timur (Matim) positif terpapar Covid-19 hasil pemeriksaan rapid test antigen pada Sabtu (03/04) dan Minggu (04/04/2021).
Kondisi sembilan (9) warga tersebut diketahui setelah satu (1) orang teridentifikasi positif melalui hasil pemeriksaan rapid test antigen sars-cov-2 (Covid-19) pada Sabtu, 03 April 2021 pukul 11.00 Wita di Puskesmas Reo, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai. Dia berinisial DA,55 tahun.
Hasil pemeriksaan rapid test antigen terhadap DA kemudian diinformasikan kepala puskesmas Reo melalui pesan WhatsApp kepada Plt. Camat Lamba Leda Utara, Agus Supratman.
Agus yang juga Ketua Satgas Covid-19 Kecamatan Lamba Leda Utara selanjutnya berkoordinasi dengan tim Satgas kecamatan untuk segera melakukan penelusuran kontak kasus.
Tim Satgas melakukan pemeriksaan rapid test antigen sars-cov-2 (Covid-19) terhadap keluarga atau yang kontak erat dengan DA di Kampung Wae Waru, Desa Golo Mangung.
Hasilnya, dari sepuluh (10) orang yang kontak erat dengan DA, enam (6) di antaranya positif rapid test antigen.
Keenamnya, yakni PH (54), MD (76), VM (27), ME (20), RG (24) dan ME (13). Mereka diperiksa oleh petugas Puskesmas Dampek pada Sabtu, 03 April 2021 pukul 19.00 Wita.
Kemudian dua (2) orang lainnya dengan inisial KJ (8) dan ED (13) juga dinyatakan positif terpapar Covid-19 hasil rapid test antigen pada Minggu, 04 April 2021, pukul 14.00 Wita. Keduanya juga berasal dari Kampung Wae Waru, Desa Golo Mangung.
Agus menginformasikan, kesembilan (9) pasien yang dinyatakan positif terpapar Covid-19 hasil pemeriksaan rapid test antigen sudah diantar ke Shelter pusat penanganan dan penanggulangan Covid-19 Kabupaten Manggarai Timur di Borong.
Mereka diantar pada Minggu, 04 April 2021 pukul 18.00 Wita dengan menggunakan mobil Pusling Puskesmas Dampek dan Puskesmas Wae Nenda.
Saat ini, kata Agus, aktivitas warga di Kampung Wae Waru tetap seperti biasanya. Meski begitu, relawan aman Covid-19 Desa Golo Mangung tetap mengawalnya secara ketat.
Satgas Covid-19 Kecamatan Lamba Leda Utara bersama Satgas Desa Golo Mangung sejak informasi ini terkuak, terus melakukan sosialisasi edukasi kepada warga untuk patuh atau taat terhadap protokol kesehatan.
Agus menegaskan, demi menjamin rasa aman bagi warga Desa Golo Mangung, Satgas Covid-19 Kecamatan Lamba Leda Utara telah berkoordinasi dengan Satgas Kabupaten Manggarai Timur untuk melakukan pemeriksaan rapid test antigen lanjutan.
Itu terutama bagi yang kontak erat dengan kesembilan pasien positif Covid-19 hasil pemeriksaan rapid test antigen.
Penulis: Ardy Abba