VoxNtt.com-Timnas Portugal, juara bertahan Euro 2016 gagal meraih 3 (tiga) poin atas Timnas Jerman dalam laga matchday kedua Grup F.
Laga yang berlangsung sengit di Allianz Arena, Minggu (20/06/21) dini hari, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan harus menelan pil pahit usai menerima kekalahan 2-4 atas tim tuan rumah Jerman.
Toni Kroos, cs menekan di awal pertandingan, namun upaya mereka belum membuahkan hasil. Sementara Portugal yang dalam kondisi tertekan berhasil memeanfaatkan peluang di menit ke-15 melalui mega bintang, Cristiano Ronaldo merobek gawang Manuel Neuer.
Nasip sial menimpa tim Portugal. Tanpa perlu berjuang untuk memasukkan bola ke gawang lawan, Jerman justru dibantu oleh lawannya sendiri dengan menyumbang dua gol secara beruntun, yakni di menit 35 dan 39 melalui pemain belakang Portugal, Ruben Dias dan Raphael Guerreiro.
Kondisi Portugal semakin terpuruk ketika Timnas Jerman berhasil memperjarak kedudukan menjadi 4-1 di babak kedua usai gol dari Haverz 51′ dan Gonses 60′.
Meski sudah berjuang ekstra, Portugal hanya dapat menambahkan satu Gol di menit ke-67. Umpan tarik Ronaldo yang selamat dari perangkap offside dapat dituntaskan oleh Diogo Jota, sehingga skor menjadi 2-4 hingga laga selesai.
Dengan hasil 4-2 tersebut Timnas jerman berhasil menduduki posisi ke dua klasemen sementara, dengan torehan 3 poin. Sedangkan Portugal di posisi ke-3 dengan poin yang sama. (VoN)