Kupang, Vox NTT – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) akan memberikan bonus kepada para atlet NTT yang berhasil meraih medali di PON XX Papua.
“Kami siap berikan bonus bagi atlet yang berprestasi dan soal hadiahnya akan diumumkan secara resmi tanggal 17 Oktober 2021 mendatang,” kata Wakil Gubernur NTT, Josef A. Nae Soi kepada wartawan di Kantor Gubernur NTT, Kamis (07/10/2021).
Namun Wagub Josef tidak merincikan bonus apa yang akan dibagikan kepada para atlet NTT yang berhasil meraih medali di ajang olahraga empat tahunan itu.
Ia mengatakan, para atlet yang telah mengikuti PON XX Papua akan diterima secara resmi tanggal 17 Oktober 2021 oleh Pemerintah Provinsi NTT.
Persiapan Matang Kunci Kesuksesan
Sementara peraih medali emas dalam PON XX Papua Susanti Ndapataka Susanti mengatakan, persiapan yang matang menjadi rahasia dan kunci kesuksesannya meraih medali emas pada Cabang Olahraga Muay Thai di ajang bergengsi itu.
“Persiapan memang harus matang,” kata Susanti kepada wartawan.
Ia mengatakan, pergelaran PON yang diundur dari tahun lalu dan baru dilaksanakan tahun 2021 karena pandemi Covid-19 memberinya cukup waktu untuk mempersiapkan diri dengan matang.
“Kan kemarin itu PON ditunda dari tahun 2020, dan baru tahun 2021 digelar, sehingga persiapan sudah mantap,” katanya.
Ia mengaku bangga karena telah memberikan hasil terbaik untuk daerahnya di PON Papua. Ia berharap, ke depan akan semakin banyak atlet yang dapat mengharumkan nama NTT di ajang nasional.
“Pastinya sangat bangga bisa menjadi pemenang hingga saat ini,” kata Susanti sambil menambahkan, “ini PON pertama yang saya ikut.”
Susanti juga berharap, ke depan olahraga Muay Thai di hendaknya diperhatikan pemerintah, sehingga lebih banyak atlet yang belajar olahraga seni bela diri tersebut.
“Saya berharap olahraga NTT terlebih khusus Muay Thai semakin diperhatikan dan semakin banyak yang tertarik dengan olahraga ini,” ungkapnya.
Penulis: Tarsi Salmon
Editor: Ardy Abba