Labuan Bajo, Vox NTT– Salah satu wisatawan asal Makassar Ichsan Wisan (56) meninggal dunia di Long Beach, Kawasan Taman Nasional Komodo (TNK) Manggarai Barat (Mabar), Selasa (26/10/2021).
Kasat Reskrim Polres Mabar IPTU Yoga Darma Susanto menjelaskan, dari hasil keterangan keluarga, korban diketahui memiliki riwayat sakit jantung.
IPTU Yoga mengatakan, terkait kronologi secara detail pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap keluarga korban serta ABK kapal.
“Berkaitan dengan kejadian tenggelamnya wisatawan di Labuan Bajo, untuk konologisnya wisatawan ini awalnya melakukan treking di Pulau Padar, tetapi karena sesak nafas mereka kemudian melakukan snorkling di Long Beach. Nah, kejadiannya itu di situ. Untuk detail terkait kronologinya untuk sementara kami masih melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi diantaranya keluarga dan ABK. Untuk dugaan awal, berdasarkan hasil pemeriksaan istri korban, korban memiliki riwayat sakit jantung,” ujarnya.
IPTU Yoga mengatakan, pemeriksaan mendalam dilakukan untuk memastikan tidak terdapat unsur kelalaian dari para crew kapal dan guide yang mengakibatkan korban meninggal dunia.
Hingga kini kata Yoga, jasad korban masih di RSUD Komodo dan rencananya pada Rabu (27/10/2021) akan dibawa pihak keluarga ke Makassar, Sulawesi Selatan.
Sebelumnya, Koordinator Pos SAR Mabar Edy Suryono menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan kurang lebih pukul 09.40 WITA bahwa ada wisatawan yang tenggelam di Pantai Long Beach.
Kejadian itu kata dia, berlangsung sekitar 10 menit dan korban kemudian mendapatkan pertolongan pertama dari crew kapal. Tidak lama berselang korban dibawa ke Pustu Komodo.
“Tim gabungan tiba di lokasi dan berdasarkan evaluasi dari petugas Pustu Komodo korban sudah meninggal dunia. Korban diketahui beridentitas laki-laki berusia 56 tahun,” ungkapnya.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba