Labuan Bajo, Vox NTT– Pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) di 22 kabupaten dan kota se-Nusa Tenggara Timur (NTT) resmi dilantik di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Rabu (08/12/2021).
Mereka dilantik oleh Ketua Kormi Provinsi NTT Chris Mboeik dan disaksikan langsung oleh Ketua Umum Kormi Hayono Isman, Bupati Manggarai Barat (Mabar) Edistasius Endi, Wakil Bupati dr. Yulianus Weng dan Ketua DPRD Mabar Martinus Mitar.
Ketua Kormi Provinsi NTT Chris Mboeik mengatakan, saat dilantik tahun 2020, ini merupakan agenda besar yang dilakukan oleh Kormi NTT.
Sebelum pengurus tingkat kabupaten/kota dilantik kata dia, pihaknya telah melakukan konsolidasi di setiap daerah.
“Konsolidasi organisasi dan di seluruh kabupaten kota hari ini Kormi sudah berhasil dilantik. Terima kasih untuk semuanya. Tidak mudah memang, hari ini mampu membentuk Kormi se-NTT,” tegasnya.
Dia berpesan kepada semua pengurus kabupaten/kota, bahwa pelantikan tersebut bukan akhir dari segalanya, tapi awal dari segalanya.
“Semoga semuanya bersinergi di wilayah kita masing-masing dan kehadiran Kormi mampu mendongkrak serta membantu pemerintah dengan kegiatan-kegiatan Kormi,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum Kormi Hayono Isman mengapresiasi pelantikan Kormi se-NTT yang dilakukan serentak.
“Ini baru yang pertama dilakukan di satu tempat dan diikuti oleh pengurus dari 22 kabupaten/kota. Saya sangat mengapresiasi,” ujar Hayono.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba