Kefamenanu, Vox NTT-Tingkat kriminalitas di Kabupaten TTU selama tahun 2021 diketahui mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya.
Hal itu terbukti dengan jumlah laporan pengaduan yang diterima Polres TTU hingga tanggal 29 Desember 2021 hanya mencapai 452 kasus. Sementara pada tahun 2020 jumlah laporan pengaduan yang diterima Polres TTU mencapai 519.
“Tren kriminalitas menurun sekitar 12 persen, dari 452 kasus itu kami sudah selesaikan 361 kasus atau sekitar 80 persen,” jelas Kasat Reskrim Polres TTU Iptu Fernando Oktober saat menggelar konferensi pers di Mapolres setempat, Kamis (30/12/2021).
Iptu Fernando menjelaskan, dari jumlah 452 kasus tersebut terbanyak yakni penganiayaan. Selain itu kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Kabupaten TTU juga terbilang tinggi, di mana selama tahun 2021 terdapat sebanyak 15 kasus.
“Itu artinya setiap bulan ada 1 anak atau perempuan yang menjadi korban kekerasan,” tandasnya.
Iptu Fernando pada kesempatan itu juga menyampaikan jika tren penurunan kasus yang ditangani polisi menunjukkan bahwa kondisi keamanan di TTU kian stabil.
Hal itu berkat kerja sama yang baik antara semua pihak sehingga keamanan dan ketenteraman masyarakat bisa terwujud.
“Ini berkat kerja sama yang baik antarsemua stakeholder, kita akan pertahankan dan tingkatkan lagi ke depannya,” tuturnya.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba