Betun, Vox NTT- Di awal tahun 2022, Bupati Malaka Simon Nahak mengadakan rapat evaluasi bersama keluarga dan Tim SNKT se-kabupaten Malaka, Minggu (02/01/2022).
Dalam rapat tersebut, Bupati Simon memaparkan hasil kerja nyata SNKT (Simon Nahak – Kim Taolin) di tahun 2021 (1 semester) dan implementasi kerja tahun 2022.
Selain hal tersebut, Bupati bergelar doktor hukum itu juga menyinggung Pilkades serentak di tahun 2022.
“Pilkades dimajukan tahun ini pada bulan Juni – Juli. Mohon agar siapkan diri bagi masyarakat yang mau maju sebagai calon desa,” ungkap Bupati Simon.
Untuk mewujudkan Malaka yang bersih dan bebas korupsi, Bupati Simon juga menegaskan, ada kriteria khusus untuk para calon desa di Kabupaten Malaka.
“Pastinya bahwa kades yang ada temuan penyelewengan dana desa akan dicoret untuk tidak ikut berkompetisi di Pilkades,” tegas Simon.
Mendengar pernyataan langsung Bupati Simon tersebut, para Tim SNKT se-Kabupaten Malaka bertepuk tangan riuh.
“Itu yang kami suka dan nantikan,” teriak mereka.
“Ada sekitar 90-an kades definitif yang bermasalah karena adanya temuan dari Inspektorat,” timpal Bupati Simon.
Penulis: Frido Umrisu Raebesi
Editor: Ardy Abba