Borong, Vox NTT- Sejumlah warga Kembur, Kelurahan Satar Peot, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, mempertanyakan sekaligus menagih dana perbaikan lampu penerangan jalan umum (PJU) di Kota Borong tahun 2022.
Xaverius, salah satu Warga Kembur meminta Dinas Perhubungan Manggarai Timur untuk segera merealisasikan anggaran perbaikan lampu PJU.
Sebab lampu PJU di jalur utama menuju pusat Pemerintahan Kabupaten Manggarai Timur di Lehong mati total.
BACA JUGA: Dana Perbaikan Lampu Jalan di Borong Diduga Tidak Terserap dengan Baik
“Kami merasa bingung dengan lampu jalan yang tidak nyala lagi, dijanjikan anggaran perbaikan tahun 2022 namun hingga kini belum terealisasi. Jangan-jangan dana perbaikan sudah digelapkan Dishub Matim,” katanya kepada VoxNtt.com, Jumat (08/04/2022).
Ia menegaskan, akibat tidak menyalanya penerangan jalan umum tersebut, warga yang melintas menjadi tidak nyaman karena khawatir memicu terjadinya kecelakaan.
BACA JUGA: DPRD Matim Sebut Pemda Sudah Tidak Punya Saraf
“Saya minta Dinas Perhubungan untuk secepatnya dapat memperbaiki lampu PJU yang tidak berfungsi agar pengguna jalan bisa nyaman dan aman saat melewati jalan tersebut. Apalagi sering ada motor yang tidak menggunakan lampu,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Perhubungan Manggarai Timur Nikolaus Tatu saat diminta keterangannya melalui WhatsApp tidak bisa memberi keterangan karena sedang sakit.
Penulis: Yunt Tegu
Editor: Ardy Abba