Labuan Bajo, Vox NTT- Profesional dan Usahawan Katolik (Pukat) bakal menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) 2 di Labuan Bajo, ibu kota Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur pada 6-7 Juli 2023.
Kegiatan dengan tema “Konsolidasi Menuju Sinergi Pukat Mewujudkan Bonum Commune” itu bertujuan untuk memenuhi ketentuan organisasi sebagaimana dalam Pedoman Kerja Pukat Nasional.
Selain itu, tujuan Rakernas Pukat Nasional 2023 di Labuan Bajo antara lain; memantau perkembangan kemajuan pelayanan Pukat secara Nasional, mengkaji ulang pokok-pokok Program Kerja Pukat Nasional serta sasaran-sasaran yang ditetapkan semula dan disesuaikan dengan situasi dan kondisi sosial secara umum dewasa ini.
Kegiatan yang bakal digelar di Hotel Zasgo, Labuan Bajo ini juga sebagai forum silaturahim antara jajaran Pengurus Pukat Nasional dan Pukat Keuskupan.
Ketua Panitia Johanes Bambang mengatakan, berdasarkan hasil Rakernas 1 di Surabaya tanggal 30-31 Juli 2022 lalu, Pukat Labuan Bajo Keuskupan Ruteng dipercayakan menjadi tuan rumah untuk melaksanakan Rakernas 2 Pukat Nasional pada 6-7 Juli 2023.
“Meskipun masih sangat muda, kepengurusannya baru resmi terbentuk pada tanggal 14 Agustus 2022, namun kami dengan bangga dan senang hati menerima tugas mulia ini,” katanya dalam sambutan sebagaimana tertera dalam buku TOR Rakernas 2 Pukat di Labuan Bajo.
Sejak penetapan tugas mulia tersebut, pihak Johanes mulai mempersiapkan acara Rakernas ini dan terus berkoordinasi dengan Panitia Pengarah Rakernas. Hal tersebut tentu saja penting agar acara ini bisa berjalan lancar dan dapat menghasikan keputusan yang bermanfaat bagi anggota Pukat dan semua orang.
“Di bawah tema Duc In Altum, Pukat Labuan Bajo bersama Panitia Pengarah Pukat Nasional mengajak Anda dan kita semua untuk keluar dari penghayatan hidup rutinitas dan pergi menjumpai yang lain untuk berbagi dan peduli, mewujudkan visi dan misi Pukat Nasional,” terangnya.
Menurut Johanes, tantangan yang
dihadapi saat ini tentu saja tidaklah kecil. Sebab itu, dibutuhkan keberanian dan pengorbanan untuk menjawab kebutuhan umat dan gereja saat ini, khususnya di
pelosok Negeri Indonesia, di mana Pukat Keuskupan berada.
“Hanya satu alasan mengapa kita harus pergi dan berbagi, yakni karena cinta dan anugerah Tuhan yang kita terima. Anugerah dan kebaikan itulah yang harus kita bagikan kepada yang membutuhkan sesuai dengan tugas dan panggilan kita masing masing. Atas berbagai cara, kita bisa berbagi melalui doa, bantuan, ide gagasan, pemikiran, donasi, merawat alam, menjaga perdamaian, dan lain-lain,” jelas Johanes.
Ia berharap melalui kegiatan dan hasil Rakernas 2 Tahun 2023 di Labuan Bajo, ikatan Persaudaraan di antara Pukat Keuskupan semakin kuat sehingga mampu bersinergi dalam mewujudkan visi dan misi Pukat Nasional.
“Secara khusus, kita berharap melalui kegiatan ini, kita semakin membuka diri dan bertolak ke tempat yang lebih dalam untuk menjumpai mereka yang membutuhkan pertolongan dan berbagi kasih. Dengan demikian kita menjadi berkat bagi orang lain,” imbuh dia.
Penulis: Ardy Abba