Mbay, Vox NTT- Pimpinan DPRD Nagekeo Yosefus Dhenga memberikan ucapan dukacita yang mendalam bagi empat orang korban yang tewas setelah tertimbun material longsor di Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, pada Jumat (7/6/2024) lalu, sekitar pukul 05.30 Wita.
Keempat orang korban ditemukan tewas di dalam kelambu di tempat tidur mereka. Korban merupakan satu keluarga yang terdiri dari ayah, ibu dan dua anak.
“Dari Kabupaten Nagekeo, saya Yosefus Dhenga mewakili pribadi dan keluarga serta Pimpinan DPRD Nagekeo menyampaikan rasa dukacita yang mendalam atas tragedi yang terjadi kepada satu keluarga di Ende,” ujar Yosefus dengan air mata berlinang sebelum membawakan sambutan mewakili Pimpinan DPRD Nagekeo dalam kegiatan Costumer Gathering Bank NTT Cabang Mbay di Aula Pastoran Penginanga, Jumat.
Menurutnya, kehidupan dan kematian manusia memang telah ditemukan oleh Tuhan. Sebagai manusia, dirinya masih tak sanggup jika musibah itu harus menghilangkan nyawa satu keluarga.
Sehingga dirinya menyarankan agar semua orang tetap mewaspadai semua hal yang sewaktu-waktu berpotensi menimbulkan musibah dan ancaman nyawa.
“Kematian itu datang seperti pencuri dimalam hari, tidak ada ada yang tahu. Saya minta kita semua agar selalu waspada dengan cara menjauhi lokasi – lokasi yang berpotensi terjadinya bencana dan mendengarkan arahan pemerintah dan berdoa kepada Tuhan,” ujarnya
Penulis: Patrianus Meo Djawa