Labuan Bajo, Vox NTT – Bakal calon bupati Manggarai Barat Edistasius Endi mengajak warga Nanga Nae, Desa Macang Tanggar, Kecamatan Komodo, untuk kembali bersama-sama melanjutkan pembangunan di Manggarai Barat.
“Bersama, kita bisa membuat pembangunan ini berkelanjutan dan nyata,” kata Edi saat bertemu warga Nanga Nae, Kamis (8/8/2024), dikutip dari Facebook ‘Edi Endi’.
Bakal calon bupati yang berpasangan dr. Yulianus Weng dengan akronim paket Edi-Weng itu kemudian mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga, teman, dan relawan yang telah hadir dan menggetarkan Nangga Nae
“Kehadiran ini dengan semangat yang luar biasa. Kehadiran dan dukungan kalian sungguh terasa, membakar semangat kami untuk terus berjuang,” ujar Edi.
Ia juga sangat mengapresiasi setiap tetes keringat dan usaha yang telah dicurahkan para pendukungnya.
“Mari kita jaga api semangat ini, terutama dalam beberapa bulan ke depan yang sangat krusial,” ajak Ketua DPD Partai NasDem Provinsi NTT itu.
Dikabarkan sebelumnya, Ketua Bappilu Partai NasDem Manggarai Barat Yovita Dewi Suriany menyebut terus melakukan konsolidasi dan koordinasi paket Edi-Weng di Pilkada Manggarai Barat November 2024 mendatang.
“Dengan bergabungnya PKS dan PKB tentu kami sangat senang sekali. Tentu kami terus melakukan konsolidasi dan koordinasi untuk memenangkan paket Edi-Weng,” ujarnya kepada VoxNtt.com, Senin (05/08/2024).
Dewi menjelaskan, saat ini pihaknya belum membahas soal pembentukan tim inti pemenangan paket Edi-Weng. Kendati demikian, semua kader Partai Pengusung telah bergerak dan bekerja.
“Sejauh ini tim inti belum dibuat. Siapa ketua, wakil ketua dan lain-lain itu belum. Tapi kami (Partai pengusung) semua sudah berkerja. Bahkan sejak lama,” ungkap Anggota DPRD Mabar terpilih itu
Dewi bahkan menyebut, paket Edi-Weng masih menunggu peluang ada partai lain yang akan mengusung Edi-Weng di Pilkada Manggarai Barat 2024.
“Kami masih menunggu, karena masih ada partai-partai lain yang akan bergabung untuk mengusung Edi-Weng,” jelas Dewi.
“Untuk partai-partai apa saja itu ya itu nanti,” tambah dia. [VoN]